- Laga kontra Indonesia menjadi pembuka langkah Filipina dalam mengarungi kualifikasi FIBA Asia Cup 2021.
- Kapten Filipina, Kiefer Ravena, optimistis mampu menang telak dengan margin 30-40 poin atas tim tuan rumah dalam laga tersebut.
- Timnas basket putra Filipina diperkuat 12 pemain yang lima di antaranya berstatus amatir.
SKOR.id - Tim nasional bola basket Filipina bakal mengawali langkah mereka pada jendela pertama kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 dengan bertandang ke Indonesia.
Laga lanjutan Grup A kualifikasi FIBA Asia Cup 2021 itu dijadwalkan berlangsung di Mahaka Square, Jakarta, pada Minggu (23/2/2020) mulai pukul 18.00 WIB.
Meski datang sebagai tim tamu, tetapi Filipina yakin mampu memetik hasil positif dalam laga perdana mereka di kualifikasi FIBA Asia Cup 2021.
Tak tanggung-tanggung, skuad Gilas Pilipinas mengincar kemenangan telak atas Indonesia dengan margin 30-40 poin.
Hal itu diungkapkan oleh kapten timnas Filipina pada kesempatan kali ini, Kiefer Ravena.
Baca Juga: Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021: Filipina Yakin Kalahkan Indonesia
"Hal terpenting bagi kami saat ini adalah bermain keras dan tampil sebaik mungkin. Bila itu terjadi, kami bisa mengalahkan mereka dengan margin 30-40 poin," tutur Kiefer Ravena.
"Itu bukanlah target yang mudah, tetapi juga bukan hal mustahil dilakukan."
"Orang mungkin berpikir kami kelewat percaya diri. Namun kami ingin mematok standar penampilan yang tinggi, apalagi kami bermain dengan mayoritas pemain muda," ujarnya.
Pada jendela pertama FIBA Asia Cup 2021 kali ini, Filipina tercatat membawa 12 pemain yang lima di antaranya masih berstatus amatir.
"Bagi sebagian dari kami, ini merupakan penampilan perdana dalam kompetisi FIBA," kata Kiefer Ravena.
"Kemenangan dominan atas Indonesia diharapkan bisa menjadi momentum penanda awalan yang bagus bagi kami," ucap pemain 26 tahun ini melanjutkan.
Tekad Ravena untuk menang telak atas Indonesia rupanya didukung catatan pertemuan antara kedua tim dalam lima tahun terakhir, baik di SEA Games maupun SEABA.
Dilansir Skor.id dari Rappler, Filipina mampu mencetak kemenangan dengan rata-rata margin 32 poin dari enam laga terakhir kontra Indonesia.
Pada pertemuan terakhir di semifinal SEA Games 2019, skuad Gilas Pilipinas mampu mengalahkan Andakara Prastawa dan kolega dengan jarak 27 poin, 97-70.
Baca Juga: Kualifikasi FIBA Asia Cup 2021: Filipina Siapkan 12 Pemain untuk Hadapi Indonesia
Selain itu, Indonesia saat ini tengah berada dalam tren negatif setelah ditaklukkan Korea Selatan pada Kamis (20/2/2020).
Tim asuhan Rajko Toroman tersebut takluk dengan margin 33 angka, 76-109, pada laga pembuka kualifikasi grup A FIBA Asia Cup 2021.