- Rexy Mainaky optimistis anak asuhnya di pelatnas Malaysia bisa merebut gelar juara di Badminton Asia Championship 2022.
- Malaysia akan menurunkan lima wakil ganda putra, salah satunya Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
- Tiga pasangan di antaranya berada di atas peringkat 20 dunia BWF.
SKOR.id - Malaysia menjadi salah satu kekuatan yang berpeluang merebut gelar ganda putra pada Badminton Asia Championship di Filipina pada 26 April hingga 1 Mei mendatang.
Setidaknya, peluang ini terlihat dari kelima pasangan yang akan mewakili Negeri Jiran di BAC 2022.
Kelima wakil tersebut adalab Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Nomod 9 dunia), Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (11), Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani (16), Man Wei Chong/Tee Kai Wun (44), dan pasangan independen Yew Sin/Ee Yi.
Kepala Pelatih Ganda Putra Pelatnas Malaysia, Rexy Mainaky, percaya bahwa para atlet yang dipilih memiliki apa yang diperlukan untuk mendapatkan gelar juara.
“Jika mereka bisa tetap fokus dan menjaga semangat juang tetap tinggi, mereka bisa menjadi peraih gelar juara,” ujar Rexy Mainaky dikutip dari The Star.
Rexy turut merasa senang dengan kekompakan yang ditunjukkan oleh semua pemain selama ini.
“Pelatihan dijalankan dengan sangat baik dan para pemain menunjukkan semangat tim yang baik," kata Rexy.
"Para pemain (yang diundang pelatnas) memberikan motivasi yang baik kepada semua orang dan berlatih dengan baik,” kata sosok berdarah Indonesia itu.
Dalam undian yang dirilis untuk Badminton Asia Champkionship, Yew Sin/Ee Yi, Sze Fei/Izzuddin dan Wei Chong/Kai Wun diprediksi akan mulus melewati putaran pertama.
Yew Sin/Ee Yi akan bertemu Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok dari Hong Kong, Sze Fei/Izzuddin akan melawan Soloman Padiz/Julius Villabrille dari Filipina.
Sementara, Wei Chong/Kai Wun akan bertanding melawan Weeraphat Phakjarung/Wongsathorn Thongkham dari Thailand.
Aaron/Wooi Yik akan memiliki tugas yang lebih sulit karena melawan He Jiting/Zhao Haodong dari China.
Jika mereka mengalahkan pasangan China, mereka akan memiliki tugas yang lebih mudah di babak kedua melawan Danny Chrisnanta/Andy Kwek dari Singapura atau Chow Hin Long/Lui Chun Wai dari Hong Kong.
Pasangan lain yang diprediksi menjadi juara dalam kompetisi ini adalaj Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, pasangan Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, juara All England Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan juara Swiss Open Fajar Alfian/Rian Ardianto.
Baca Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Korea Masters 2022: Ibul/Fikri Tersingkir, Indonesia Tanpa Gelar Juara di Negeri Ginseng
Drawing Badminton Asia Championships 2022 Dirilis, 20 Wakil Indonesia Siap Berlaga