- Pelatih Malaysia, Tan Kim Her, menolak pinangan BAI untuk melatih skektor ganda India.
- Mathias Boe berpotensi kembali melatih timnas India setelah terakhir menjelang Olimpiade Tokyo, tahun lalu.
- Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty sedang berguru kepada Mathias Boe menjelang tur Asia.
SKOR.id - Mathias Boe berpotensi kembali melatih sektor ganda India menjelang Kejuaraan Asia dan Thomas Cup 2022.
Badminton India (BAI) mengatakan telah meminang pelatih asal Malaysia, Tan Kim Her, hingga perhelatan Asian Games 2026.
Kontrak panjang itu disodorkan BAI karena rekam jejak Tan Kim Her yang sempat menukangi ganda India pada 2015-2019.
Sayangnya, Tan Kim Her menolak lamaran untuk kembali ke pelatnas India sebagai pelatih karena alasan pribadi.
"Kami ingin Tan Kim Her dan telah mendapatkan persetujuan dari Kemenpora India tetapi yang bersangkutan menolak."
"Jadi, dia tidak akan datang dalam waktu dekat ini," kata Sekjen BAI, Sanjay Mishra seperti dilansir dari Firstpost.
Penolakan itu membuat BAI beralih ke opsi kedua, yakni Mathias Boe yang juga pernah menangani ganda putra India, tahun lalu.
Eks ganda putra nasional Denmark itu melatih Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty selama Olimpiade Tokyo.
Namun, yang bersangkutan memilih resign dari kursinya karena opsi pelatih paruh waktu yang dia ajukan, ditolak BAI.
"Kami dalam proses diskusi dengan Mathias Boe. Dia berpengalaman melatih kami dengan hasil bagus bersama Satwik dan Chirag," kata Mishra.
"Diskusi belum mencapai kesepakatan. Kami coba memakai jasanya setidaknya hingga Asian Games (Hangzhou 2022) jika tidak bisa lebih panjang lagi."
Di saat BAI belum mendapatkan kata sepakat dari Boe, duo Rankireddy/Shetty sudah lebih dulu berguru kepada mantan ganda putra nomor satu dunia itu.
Ganda putra terbaik India ini mengaku butuh wejangan dari Boe untuk bekal melakoni Kejuaraan Asia (26 April-1 Mei) dan Thomas Cup (8-15 Mei) 2022.
"Kami bermain dengan baik tapi selalu kalah di laga yang ketat, padahal di posisi menguntungkan. Kami tak bisa mengidentifikasi masalah," ujar Rankireddy.
"Jadi, karena Boe ada di sini, maka kami berpikir menggunakan kesempatan tersebut untuk berlatih dengannya selama sepekan menuju Kejuaraan Asia."
"Dia sangat pandai menganalisis permainan dan menjelaskan cara mengatasi kesalahan. Semoga dia bisa membantu untuk Kejuaraan Asia dan Thomas Cup."
Berita Mathias Boe Lainnya:
Jadi Pelatih Timnas India, Mathias Boe akan Galak ke Pemain
Mathias Boe Gabung Timnas India untuk Olimpiade Tokyo