- Asma adalah penyakit di mana adanya peradangan di saluran pernapasan.
- Buah pisang rupanya dapat membantu meringankan penyakit tersebut.
- Berikut sedikit ulasan tentang manfaat pisang untuk meringankan asma.
SKOR.id - Berikut ini adalah sedikit ulasan mengenai manfaat pisang untuk meringankan penyakit asma.
Asma merupakan penyakit di mana adanya peradangan di saluran pernapasan. Biasanya asma ditandai dengan batuk, sesak napas, hingga mengi.
Ketika mengalami asma, saluran udara mengalami peradangan, membengkak, dan kemudian menghasilkan lendir.
Kondisi peradangan tersebut membuat udara yang masuk-masuk ke paru-paru menjadi terhambat.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Walaupun tidak dapat disembuhkan, gejala asma dapat dikendalikan dengan beberapa cara, termasuk mengonsumsi buah pisang.
Dilansir dari laman klikdokter.com, Dokter Muhammad Iqbal Ramadhan mengatakan bahwa pisang mengandung asam fenolic yang dapat mengurangi risiko peradangan di saluran pernapasan.
"Di dalam buah pisang terdapat beberapa kandungan seperti asam fenolic. Asam fenolic dapat mengurangi risiko peradangan di saluran napas, khususnya bagi penderita asma," ujar sang dokter.
Kemudian, sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Journal of Human Nutrition and Dietetics menyebutkan bahwa mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin B6 seperti pisang dapat mengurangi peradangana bronkial.
Selain itu, penelitian yang dipublikasi oleh European Respiratory Journal menjelaskan bahwa kandungan antioksidan dan potasium di dalam buah pisang dapat membantu mengurangi mengi.
Peneliti dari Imperial College of London juga pernah mengamati 2.640 anak-anak yang berusia 5 hingga 10 tahun untuk membuktikan manfaat pisang untuk anak yang menderita masalah pernapasan seperti asma.
Dari penelitian tersebut, didapatkan temuan bahwa anak yang rutin mengonsumsi satu buah pisang dalam sehari berisiko lebih kecil untuk mengalami masalah pernapasan.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
PSSI Terima Keputusan AFC Lakukan Drawing Ulang Grup Kualifikasi Piala Asia U-23 2022#PSSI #AFC #KualifikasiPialaAsiaU23 #PialaAsiaU23 https://t.co/xU0wJ6gH2s— SKOR.id (@skorindonesia) July 31, 2021
Berita Bugar Lainnya:
5 Tips Latihan Agar Lebih Cekatan dan Lincah dalam Berolahraga
Jangan Panik, Begini Panduan Isolasi Mandiri untuk Anak Positif Covid-19