- Susanto Megaranto akan mewakili Indonesia di Piala Dunia Catur 2021.
- Ia dipastikan berangkat ke Sochi, Rusia usai mengalahkan Novendra Priasmoro di JAPFA Grand Master Duel Match.
- Susanto Megaranto harus melewati babak Sudden Death untuk menundukkan sang rival.
SKOR.id - Terjawab sudah siapa yang mewakili Indonesia pada bagian putra Piala Dunia Catur 2021 di Sochi, Rusia, Juli 2021 mendatang.
Mendapat jatah satu wild card putra dari Federasi Catur Internasional (FIDE), Pengurus Besar Persatuan Catur Seluruh Indonesia (PB Percasi) bakal mengirim GM Susanto Megaranto.
Ini karena kesuksesan Susanto Megaranto mengalahkan GM Novendra Priasmoro dalam JAPFA Grand Master Duel Match di Sekolah Catu Utut Adianto, Bekasi, 18-19 Mei 2021.
Unggul 1,5-0,5 pada hari pertama, Selasa (18/5/2021), Susanto Megaranto harus menghadapi kebangkitan Novendra Priasmoro di hari kedua, Rabu (19/5/21).
Di babak ketiga, Novendra Priasmoro meraih kemenangan sehingga ia menyamakan kedudukan 1,5-1,5.
Lalu pada babak keempat, pertandingan berakhir dengan remis. Skor akhir 2-2 sehingga duel dilanjutkan dengan babak sudden death.
Pada fase penentuan, Susanto Megaranto meraih kemenangan setelah bentengnya mampu menskak mat raja Novendra Priasmoro.
Kabid Binpres Percasi, Kristian Liem mengaku puas dengan jalannya pertandingan antara Susanto Megaranto vs Novendra Priasmoro.
Keduanya sama-sama menunjukkan kualitas sebagai seorang Grand Master.
"Pertandingan antar GM ini baru perdana dilaksanakan. Ini langsung mendapatkan apresiasi,"
"Siaran langsung di Youtube JAPFA Indonesia mendapat antusiasme dari masyarakat Indonesia," ucap Kristianus Liem.
Sedangkan, Head of Socian Inverstment JAPFA, R. Arsanti Alif mengungkapkan kegembiraannya atas kemenangan Susanto Megaranto.
Kegembiraan tersebut karena Susanto Megaranto adalah anggota JAPFA Chess Club.
"Pertandingan yang mendebarkan terutama di babak Sudden Death,"
Pertandingan kali ini, GM Susanto benar-benar menunjukkan kualitas seorang Grand Master," ucap Arsanti Alif.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tips Bermain Sebagai Pivot Futsal Profesional dari Syahidansyah Lubis https://t.co/vBhhnqFgfW— SKOR.id (@skorindonesia) May 19, 2021
Berita Olahraga Lainnya:
Susanto Megaranto dan Novendra Priasmoro Berebut Tiket ke Piala Dunia Catur 2021