- Indonesia sejatinya memiliki empat pecatur pada Piala Dunia Catur 2021 di Sochi, Rusia.
- Namun, salah satu pecatur, yakni IM Mohamad Ervan, batal tampil akibat positif Covid-19.
- Selain Mohamad Ervan, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB Percasi, Kristianus Liem, juga dinyatakan positif Covid-19.
SKOR.id - IM Mohamad Ervan gagal mewakili Indonesia di Piala Dunia Catur 2021 akibat positif Covid-19.
Kontingen Indonesia mengawali perjuangan di Piala Dunia Catur 2021 di Sochi, Rusia, Senin (12/7/2021) waktu setempat.
Dari empat pecatur yang dikirimkan, tiga di antaranya dapat turun di babak pertama dan menuai hasil cukup positif.
Sedangkan satu wakil lainnya, IM Mohamad Ervan, terkonfirmasi positif Covid-19, sehingga terpaksa meninggalkan kompetisi lebih awal.
Kabar soal batal tampilnya Ervan dikonfirmasi langsung oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB Percasi, Kristianus Liem, yang ikut mendampingi para kontestan.
"Ada kabar buruk dari Kota Sochi. Saya dinyatakan gagal dalam tes Covid-19 pada tanggal 10 Juli kemarin," ujar Kristianus dalam rilis yang diterima Skor.id.
"Besoknya, tim Indonesia dites lagi. Giliran Ervan yang gagal. Ervan tidak diizinkan tanding, bahkan dia dibawa ambulans untuk tes lebih lanjut."
Kristianus juga menyebutkan bahwa panitia Piala Dunia Catur 2021 menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat.
"Panitia Piala Dunia kali ini memang ketat sekali. Yang boleh masuk ke ruang tanding hanya atlet, wasit, dan panitia yang bertugas," tuturnya.
Ervan, yang seharusnya bertanding melawan pecatur Uzbekistan, GM Nodirbek Abdusattorov, mengaku sempat kecewa dengan hasil tersebut.
"Stres saya kemarin," ujar Kristianus mengutip perkataan Ervan. "Tetapi, sekarang saya bisa terima."
Diberitakan Skor.id sebelumnya, ketiga pecatur Indonesia lainnya sukses melewati hari pertama tanpa menderita kekalahan.
IM Irene Kharisma Sukandar dan IM Medina Warda Aulia tampil impresif dengan mengemas kemenangan meyakinkan atas lawan mereka.
Irene berhasil mengalahkan pecatur Cile, WIM Javiera Belen Gomez Barrera. Sedangkan Medina menumbangkan pecatur Jerman, FM Jana Schneider.
Hasil positif juga dibukukan GM Susanto Megaranto yang bertanding di kategori umum.
Susanto yang memegang buah hitam hanya mampu bermain remis melawan pecatur Iran, GM Ehsan Ghaem Maghami.
"Susanto memilih bermain aman melawan GM Ghaem Maghami dan remis pada langkah ke-26. Keduanya tampak ingin main di catur cepat/kilat," ujar Kristianus Liem memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita catur lainnya:
Piala Dunia Catur 2021: Irene Kharisma dan Medina Warda Aulia Menang Meyakinkan
GM Utut Adianto Satu-satunya Pecatur Indonesia yang Tembus Babak Kedua Piala Dunia