- GM Susanto Megaranto masih bermain sama kuat dengan GM Ehsan Ghaem Maghami (Iran) pada babak pertama Piala Dunia Catur 2021.
- Keduanya terus bermain remis sehingga slot lawan Fabiano Caruana pada babak kedua belum terisi.
- Pada kategori putri, Irene Kharisma Sukandar dan Medina Warda Aulia telah mengamankan tiket babak kedua yang akan digelar Kamis (15/7/2021).
SKOR.id - Rangkaian kompetisi Piala Dunia Catur 2021 yang digelar di Sochi, Rusia memasuki hari penyelenggaraan ketiga pada Rabu (14/7/2021).
Hari ini, sejumlah pertandingan babak pertama yang masih berlangsung sama kuat pada hari sebelumnya dilanjutkan via tie break.
Wakil Indonesia pada Piala Dunia Catur 2021, GM Susanto Megaranto, menjadi salah satu kontestan yang menjalani laga penentuan hari ini.
Hal itu terjadi setelah GM Susanto Megaranto dua kali bermain remis kontra wakil Iran, GM Ehsan Ghaem Maghami (Iran), pada Selasa (13/7/2021).
Pada laga tie break, yang menggunakan sistem catur cepat, kedua pemain kembali bermain remis pada babak pertama.
Susanto Megaranto akhirnya berhak melangkah ke babak selanjutnya setelah mengalahkan sang lawan pada permainan terakhir.
Dengan hasil ini, Susanto Megaranto berhak melaju ke babak kedua dan sudah dinanti Fabiano Caruana (Amerika Serikat).
Fabiano Caruana yang datang sebagai unggulan kedua Piala Dunia Catur 2021 mendapat bye pada babak pertama.
Berikut link live streaming laga tie break babak pertama Piala Dunia Catur 2021:
Indonesia tercatat mengirimkan empat wakil dalam ajang Piala Dunia Catur 2021. Pada kategori putra, Merah Putih diwakili GM Susanto Megaranto dan IM Mohamad Ervan.
IM Mohamad Ervan yang sudah berada di Rusia tak bisa ikut bertanding setelah dinyatakan positif Covid-19.
Alhasil, pecatur 16 tahun itu dinyatakan kalah WO dari Nodirbek Abdussatorov (Uzbekistan).
Sedangkan pada kategori putri, Indonesia diwakili WGM Irene Kharisma Sukandar dan WGM Medina Wada Aulia. Keduanya sama-sama sukses menang pada babak pertama.
Irene Kharisma Sukandar berhasil mengalahkan WIM Javiera Belen Gomez Barrera (Cile) dengan kedudukan 1,5-0,5 (sekali menang, sekali remis).
Sedangkan Medina Warda Aulia melaju setelah mengalahkan WIM Jana Schneider (Jerman) dengan skor 2-0 (dua kali menang).
Selanjutnya, pada Kamis (15/7/2021), Irene dijadwalkan bertemu dengan WGM Valentina Gunina (Rusia) sedangkan Medina bersua WGM Dronavalli Harika (India).
Dari bagan turnamen yang ada, pemenang kedua laga di atas bakal saling berhadapan pada babak 32 besar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Catur Lainnya:
Piala Dunia Catur 2021: Ikuti Jejak GM Utut Adianto, Dua Pecatur Indonesia ke Babak Kedua
Piala Dunia Catur 2021: Satu Pecatur Indonesia Batal Tampil Akibat Positif Covid-19