SKOR.id - Petenis tunggal putra Italia, Jannik Sinner, jadi juara Miami Open 2024 usai memenangi partai final yang digelar Senin (1/4/2024) dini hari waktu Indonesia.
Menghadapi Grigor Dimitrov (Bulgaria) di Hard Rock Stadium, Jannik Sinner menang dua set langsung dengan skor 6-3, 6-1.
Jannik Sinner pun merasa senang bisa menjuarai Miami Open 2024 setelah mengaku sempat mengalami kesulitan pada fase awal turnamen.
“Saya tak memiliki banyak waktu untuk beradaptasi di lapangan ini. Jadi, saya tahu sejak awal bahwa ini akan sulit,” petenis 22 tahun itu menjelaskan.
“Seiring dengan berjalannya turnamen, saya merasa makin baik. Performa saya hari ini pun sangat bagus, saya bangga dengan cara saya menghadapi situasi.
Bagi Jannik Sinner, keberhasilan menjuarai Miami Open 2024 membuat tren positif yang diukirnya sejak awal musim terus berlanjut.
Sejauh ini, petenis tunggal putra peringkat dua dunia itu tercatat telah meraih tiga gelar dari empat turnamen yang diikutinya sepanjang 2024.
Sebelum menjuarai Miami Open (ATP Masters 1000), ia lebih dulu jadi kampiun Australian Open (Grand Slam) dan Rotterdam Open (ATP Masters 500).
Sejatinya, Jannik Sinner juga berpeluang jadi juara Indian Wells Open 2024 (ATP Masters 1000) tetapi terhenti di semifinal usai dikalahkan Carlos Alcaraz (Spanyol).
Hingga saat ini, itu masih jadi satu-satunya kekalahan yang dirasakan Sinner pada musim 2024.
Sinner pun berupaya untuk menikmati tren positif yang tengah dijalani saat ini. Namun, ia tak ingin terlena dan terus berupaya memperbaiki performanya.
“Saya terus mencoba untuk memperbaiki diri dan juga menikmati momen. Ini adalah momen yang istimewa,” Sinner menjelaskan.
“Anda tak akan pernah tahu apakah ini yang terakhir (gelar juara) atau bukan. Jadi, Anda harus menikmati hari ini.”
Usai menjuarai Miami Open 2024, Jannik Sinner bakal jeda sejenak sebelum kembali beraksi kala tur ATP memasuki musim kompetisi tanah liat.
“Bab baru akan datang, musim kompetisi tanah liat telah tiba, itu akan sangat berbeda,” ujar Sinner.
“Mari kita lihat bagaimana saya bermain di sana. Namun, yang pasti musim hard court hingga saat ini berjalan sangat baik bagi saya.”