SKOR.id - Dewi Fortuna kurang tersenyum ke para pemain ganda campuran Indonesia dalam hari pertama pelaksanaan Japan Open 2023.
Ya, dua pasangan ganda campuran Indonesia harus kalah dalam laga pertama mereka hari ini.
Dalam laga yang digelar di Yoyogi Gymnasium, Tokyo, Jepang, Selasa (25/7/2023), Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus menerima kekalahan.
Yuta Watanabe/Arisa Higashino yang merupakan pasangan Jepang yang menjadi unggulan tiga turnamen mengalahkan Praveen/Melati dengan skor 21-13, 21-8.
Sementara itu, Tang Chun Man/Tse Ying Suet dari Hong Kong mengalahkan Rehan/Lisa dengan skor 21-15, 21-14.
Bagi Praveen, kekalahan ini memang bukti bahwa lawan lebih unggul.
Selain itu, Praveen juga mengakui bahwa dia masih berusaha mengingat bagaimana cara dan pola untuk melawan mereka.
"Kami sudah lama tidak bertemu dan kami akui lawan lebih unggul," ucap Praveen dalam rilis yang diterima Skor.id.
Hal serupa disampaikan oleh Melati yang mengakui bahwa lawan memang lebih baik.
"Sebenarnya di awal gim pertama kami sudah bisa memegang kendali permainan. Kami unggul beberapa poin tapi Yuta/Arisa cepat menemukan ritme permainannya. Dari situ kami susah keluar dari tekanan," ucap Melati.
"Servis mereka bagus, tadi saya merasa bolanya agak berhenti jadi sulit untuk mengembalikannya. Tidak pas dengan pukulan saya," kata Melati.
Meski bisa memberikan perlawanan, Praveen/Melati yang saat ini duduk di ranking 27 dunia memang harus mengakui permainan ranking dua dunia yang sangat rapi itu.
Sementara itu, Rehan/Lisa juga mengalami hal yang sama.
Tang/Tse unggul karena mereka memiliki variasi permainan yang lebih baik serta memiliki pertahanan yang rapi dan rapat.
"Pada gim pertama, kami coba menyerang dulu tapi malah keteteran. Ketika kami mengubah pola dengan defense balik serang, mereka juga tidak tahan. Kami sudah mencoba mengejar ketertinggalan tapi sudah terlalu jauh poinnya," ucap Rehan.
"Pada gim kedua, start kami sudah bagus. Setelah itu, mereka banyak mengincar saya, sementara saya hari ini pertahanannya gampang mati," ucap Lisa.
Hasil ini juga membuat Rehan/Lisa makin sadar diri bahwa mereka masih harus melakukan banyak perbaikan.
"Kami sadar performa kami menurun sejak SEA Games, ini menjadi motivasi kami untuk terus mencoba kembali ke performa terbaik. Kami di latihan sudah memperbaiki semuanya tapi memang mungkin belum kelihatan hasilnya," ujar Lisa.
"Setelah ini, kami mau fokus untuk turnamen berikutnya. Kami tidak mau berpikir apa-apa selain memperbaiki penampilan," tutur Rehan.
Hari ini masih menyisakan laga Apriyani Rahayu/Siti Fadia dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Japan Open 2023 akan digelar hingga 30 Juli.