SKOR.id - Satu penantang baru tampaknya akan segera meramaikan pertarungan sepak bola Asia Tenggara (ASEAN).
Itu setelah Federasi Sepak Bola ASEAN (AFF) menjalin kerja sama dengan Federasi Sepak Bola Kirgiztan (KFU), baru-baru ini.
Berdasarkan informasi dari theaseanball, Presiden AFF, Samet Khiev, dan Sekretaris Jenderal AFF, Winston Lee, setuju jika Kirgiztan ikut serta dalam turnamen yang diselenggarakan AFF mulai tahun depan.
Itu artinya, besar kemungkinan Kirgiztan bakal menjadi salah satu partisipan di Piala AFF 2024.
Kehadiran tim berjuluk The White Falcons akan memberikan warna baru. Sebab, untuk pertama kalinya dalam sejarah, Piala AFF bakal diikuti oleh peserta dari luar Asia Tenggara.
Sejak diperkenalkan sebagai Piala Tiger pada 1996, turnamen ini memang eksklusif buat negara-negara ASEAN.
Berbeda dengan Piala Amerika (Copa America), misalnya, yang beberapa kali mengundang wakil dari luar Amerika Selatan.
Sebut saja Meksiko (10 kali ikut), Amerika Serikat (4), bahkan Jepang dan Qatar (masing-masing sekali).
Datangnya Kirgiztan tentu akan membuat persaingan di jalur juara Piala AFF kian sengit.
Timnas Indonesia kini tak hanya bertarung dengan Thailand, Vietnam, dan Malaysia sebagai kekuatan terbesar ASEAN, tapi juga ancaman baru dari Asia Tengah.
Kirgiztan bukan lawan yang bisa dianggap remeh, mereka punya posisi yang cukup tinggi di ranking FIFA.
Bertengger di peringkat ke-96, hanya Vietnam (95) yang lebih baik dari tim asuhan Stefan Tarkovic tersebut.
Indonesia, di sisi lain, masih berkutat di urutan ke-147, lebih dari 50 tangga di bawah Kirgiztan.
Namun, hal ini tak perlu dilihat sebagai sesuatu yang mengkhawatirkan. Sebaliknya, kehadiran Kirgiztan justru bisa mendongkrak level kompetisi.
Bakal ada satu rival lagi yang mesti dilewati Timnas Indonesia untuk mendapatkan titel pertama mereka di Piala AFF.
Lagi pula, secara head to head, pasukan Garuda masih unggul. Pada 2013, Indonesia pernah membantai Kirgiztan empat gol tanpa balas.
Pada laga uji coba di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, tersebut, tim asuhan Jacksen F Tiago menang berkat gol-gol Zulham Zamrun (2), Titus Bonai, dan Achmad Jufriyanto.