- Point Guard Satria Muda Pertamina Jakarta, Hardianus Lakudu, meraih predikat MVP Final IBL 2021.
- Ini adalah gelar MVP Final pertama bagi sosok asal Sangatta, Kalimantan Timur tersebut.
- Pada gim ketiga Final IBL 2021, Hardianus membukukan double-double: 10 poin dan 10 assist.
SKOR.id - Point guard Satria Muda Pertamina Jakarta, Hardianus Lakudu, sukses meraih gelar most valuable player (MVP) Final IBL 2021.
Hardianus Lakudu dinilai berperan penting dalam keberhasilan Satria Muda Pertamina Jakarta menjuarai IBL 2021.
Tim asal Jakarta Utara itu juara setelah menang series 2-1 atas Pelita Jaya Bakrie Jakarta dalam laga final dengan format best of three.
Sebagai catatan, titel IBL 2021 adalah yang ketiga bagi Hardianus Lakudu sepanjang kariernya. Seluruh gelar ia raih bersama Satria Muda.
Namun untuk MVP Final, ini merupakan kali pertama Hardianus Lakudu dianugerahi penghargaan tersebut.
Seusai dinyatakan sebagai pemain terbaik di partai puncak, Hardianus mengaku sangat gembira.
"Terima kasih kepada Tuhan atas gelar juara yang didapat Satria Muda kali ini," ucap pemain asal Sangatta tersebut.
"Saya juga berterima kasih kepada para pendukung Satria Muda yang tak lelah memberikan dukungan kepada kami."
Hardianus Lakudu memang pantas dinobatkan menjadi MVP Final di IBL 2021 ini.
Selain karena membukukkan double-double berupa 10 poin dan 10 assist pada gim ketiga, ia juga punya andil membatasi pergerakan andalan Pelita Jaya, Andakara Prastawa.
Sejak dulu, Hardianus Lakudu memang juga dikenal sebagai point guard dengan kemampuan defense yang luar biasa.
Pemain bernomor punggung dua ini juga mampu memberikan kontribusi penting dalam serangan Satria Muda.
"Gelar juara ini tidak mudah didapatkan. Kami harus menghindari tekanan," ujar Hardianus Lakudu.
"Saya juga berterima kasih kepada manajemen IBL yang mampu menggelar kompetisi di tengah pandemi Covid-19 ini."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita IBL Lainnya:
Satria Muda Pertamina Juara IBL 2021, Rekor Aspac ''Terancam''
Mitos Duel Pelita Jaya vs Satria Muda: Juara IBL Ditentukan Gim Pertama