- Milos Raonic tidak memotong rambut selama pandemi virus corona.
- Hasilnya, Milos Raonic yang merupakan petenis asal Kanada itu tampil sangat berbeda dalam Cincinnati Masters 2020.
- Milos Raonic lebih memilih tinggal di rumah pribadi daripada tinggal di hotel yang disediakan pihak penyelenggara Cincinnati Masters.
SKOR.id - Milos Raonic menjadi pusat perhatian setelah hadir di ATP Masters 1.000 Cincinnati dengan gaya rambut berbeda dari biasanya.
Sebelumnya, petenis asal Kanada itu selalu memperhatikan tatanan rambut ketika berada di lapangan. Ya, ia selalu tampil rapi dengan rambut klimis.
Namun di Cincinnati, Milos Raonic tampil berbeda. Rambutnya sedikit gondrong. Hal ini karena ia tidak memotong rambut selama pandemi Covid-19.
Dalam Cincinnati Masters, memang tak ada penonton yang hadir untuk menyaksikan pertandingan secara langsung.
Namun, mereka dapat melihat aksi Milos Raonic melalui siaran televisi
Ketika mendapat pertanyaan kapan kali terakhir memotong rambut, Raonic mengatakan sebelum tampil di Australia Open. Itu tujuh bulan yang lalu.
Ya, selama pandemi virus corona, Raonic sangat berhati-hati dalam menjaga kesehatan.
Bahkan, Raonic rela tak bertemu orangtua demi alasan kesehatan mereka. Raonic sangat khawatir dan sangat menerapkan protokol kesehatan.
Raonic bertemu ibunya setelah Australian Open dan ia belum bertemu sang ayah lagi pada 2020.
“Saya tidak memotong rambut saya. Saya benar-benar berhati-hati. Dalam tim saya, ada enam orang. Saya bisa saja memotong rambut, jika saya bisa,” ujar Raonic.
Bahkan, Raonic lebih memilih tinggal di rumah pribadi daripada tinggal di hotel yang disediakan pihak penyelenggara Cincinnati Masters.
Raonic juga tidak menghabiskan banyak waktu dengan petenis lain dan hanya memasuki ruang ganti selama 10 menit untuk mandi setelah berlatih.
“Hal itu adalah sesuatu yang akan terus saya lakukan. Tidak hanya di sini karena itu bagian dari protokol, melainkan juga di French Open, Roma, turnamen mendatang mana pun yang akan saya lakoni,” ujar Raonic.
Satu hal yang tidak berubah dari Raonic adalah servis bertenaganya.
Raonic sukses melaju ke babak kedua Cincinnati Mastes setelah pada laga perdana menang mudah atas wakil AS, Sam Querrey, dua set langsung 6-4, 6-4.
Raonic melesatkan 19 ace dalam kemenangan tersebut, termasuk memenangkan 87 persen poin dari servis pertamanya.
Pada babak kedua, Raonic akan berduel melawan petenis asal Inggris, Dan Evans, yang mengalahkan unggulan ke-10, Andrey Rublev, dengan skor 7-5, 3-6, 6-2.
“Saya telah bermain dengan benar-benar baik dalam beberapa pekan terakhir dan saya senang dengan cara saya mengatasi banyak hal di pertandingan kali ini," ucap Milos Raonic.
"Ada begitu banyak hal yang terjadi di luar kontrol saya yang tidak bisa Anda tiru selama sesi latihan,” kata Milos Raonic.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Tenis Lainnya:
Besok, Simona Halep Bakal Putuskan Keikutsertaan di US Open 2020