- Meskipun mendapatkan badai nerf yang cukup signifikan, nyatanya hal tersebut tetap tak bisa membendung kehebatan hero Akai.
- Alasan Akai masih menjadi pilihan utama adalah karena hero satu ini menjadi counter sempurna bagi hero-hero assassin yang kini mulai naik daun kembali.
- Combo Akai akan membuat semua hero assassin untuk gentar mendekat, karena mereka akan takut terkena Ulti Akai yang bisa mengunci pergerakan.
SKOR.id - Akai menjadi hero yang dalam beberapa update patch terakhir ini selalu mendapatkan nerf dan adjustment yang cukup siginifikan.
Meskipun mendapatkan badai nerf yang cukup signifikan, nyatanya hal tersebut tetap tak bisa membendung kehebatan hero satu ini.
Akai mendapatkan nerf yang cukup parah pada Ultimate miliknya yang damagenya berkurang dan cooldown bertambah lama.
Tercatat pada gelaran MPL ID Season 10 dan MPL PH Season 10 hero Akai masuk sebagai top 5 hero yang paling sering di-banned.
Pada MPL ID Season 10, Akai tercatat mendapatkan 100x ban pada regular season lalu.
Sedangkan pada MPL PH Season 10, Akai merasakan 90x ban selama regular season dan menjadi hero dengan jumlah ban terbanyak ke-5 sepanjang turnamen.
Masih over powernya Akai ini memang tak lepas dari skill yang cukup lengkap mulai dari efek CC mengerikan dan mobilitas tinggi.
Akai juga terhitung sangat kuat ketika masih early game, sehingga tak heran Akai sangat cocok digunakan ketika ingin memaksimalkan strategi agresif sejak awal game.
Tak hanya itu, alasan Akai masih menjadi pilihan utama adalah karena hero satu ini menjadi counter sempurna bagi hero-hero assassin yang kini mulai naik daun kembali.
Akai menjadi counter alami bagi hero assassin seperti Ling, Lancelot, hingga Aamon yang mudah untuk ditumbangkan oleh Akai.
Combo Akai akan membuat semua hero assassin untuk gentar mendekat, karena mereka akan takut terkena Ulti Akai yang bisa mengunci pergerakan.
Apalagi kini hero-hero highground seperti Pharsa juga mulai mendapatkan buff, sehingga akan sangat mengerikan jika dicombokan dengan Akai.
Berita Mobile Legends lainnya:
Game Corner: Rekomendasi Build Item Minotaur Mobile Legends Terbaru
Game Corner: 5 Kelemahan Hero Granger Mobile Legends