SKOR.id – BIN Pasundan melanjutkan tren positifnya pada putaran pertama Final Four Livoli Divisi Utama 2023 sektor putra. Farhan Halim dan kawan-kawan mampu menang atas Bogor LavAni.
Dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Jayabaya, Kota Kediri, Jawa Timur, Sabtu (2/12/2023), BIN Pasundan membungkam juara Proliga tersebut dengan skor 3-1 (25-23, 25-23, 18-25, 25-18).
Kemenangan atas LavAni ini jadi yang kedua dibukukan skuad asuhan Ryan Masajedi. Sehari sebelumnya, BIN Pasundan sukses membungkam juara bertahan Livoli Indomaret Sidoarjo 3-0 (25-18, 25-22, 25-20).
Hasil maksimal dalam dua pertandingan membuat mereka kokoh memuncaki klasemen sementara dengan raihan enam poin dan hanya satu kali kehilangan set.
Tak hanya itu, BIN Pasundan juga untuk kali pertama bisa mengalahkan LavAni. Pada laga-laga sebelumnya mereka tidak pernah menang melawan klub milik Susilo Bambang Yudhoyono, baik di Livoli atau Proliga.
Pada dua pertemuan sebelumnya dalam fase reguler pertama Livoli Divisi Utama 2023 di Tangerang, BIN Pasundan selalu kalah dengan skor identik, yakni 1-3.
“Ya, betul ini kekalahan pertama kami dari BIN Pasundan, sejak BIN Pasundan ikut Proliga tahun lalu,” ujar Samsul Jais, asisten pelatih LavAni, setelah pertandingan seperti dilansir dari Antara.
Menurut Samsul, timnya bermain tidak maksimal. Dio Zulfikri dan kawan-kawan cukup bermasalah dengan servis dan spike. Hal tersebut bisa dieksploitasi oleh BIN.
“Karena servis yang lemah, lawan bisa melakukan variasi serangan. Sehingga situasi tersebut dimanfaatkan oleh tim lawan untuk mengalahkan kami,” tutur Samsul.
Terbukti BIN Pasundan mampu merebut set pertama dan kedua. Pada set ketiga, LavAni bangkit. Tetapi di set keempat yang menentukan, tim Kota Bandung unggul dan mengunci kemenangan.
Sementara itu, pada pertandingan lainnya, Indomaret mampu membungkam PDAM Tirta Bhagasasi Bekasi dengan meyakinkan. Sang juara bertahan menang telak 3-0 (25-19, 25-20, 25-22).
Ini tentu menjadi hasil yang diharapkan oleh Indomaret setelah kalah 0-3 (18-25, 22-25, 20-25) dari BIN Pasundan pada pertandingan pembuka Final Four, Jumat (1/12/2023).
Dari sektor putri, Petrokimia Gresik Pupuk Indonesia dan TNI AU kompak membukukan kemenangan pada hari kedua Final Four Livoli Divisi Utama 2023.
Petrokimia sukses mengandaskan perlawanan Jakarta Popsivo Polwan dengan kedudukan 3-1 (25-22, 16-25, 25-23, 26-24). Sedangkan TNI AU menang atas TNI AL juga 3-1 (21-15, 25-16, 25-23, 25-12).
Dengan hasil tersebut, TNI AU kokoh di puncak klasemen dengan poin enam. Hanya mereka yang sejauh ini belum kalah. Pada laga perdana Final Four, mereka menang 3-0 (31-29, 25-19, 25-16) atas Petrokimia.