- Melalui media interview, EVOS Lapar, AE Potato, dan GD GIDS Booms sempat menanggapi media yang bertanya mengenai arti nickname miliknya.
- EVOS Lapar mengaku nickname miliknya di PUBG Mobile ini tak ada arti dan sudah dipakainya sejak season 2 lalu.
- Sedangkan AE Potato berujar nama Potato ini karena terinspirasi saat dirinya masih bermain di daerah dan berhasil mendapatkan juara walaupun menggunakan HP "kentang".
SKOR.id - Pekan ketiga PMPL Indonesia 2022 Fall akan segera menggelar pertandingan hari keempat pada Sabtu (6/8/2022).
Tim-tim besar kini juga mulai kembali mendapatkan performa terbaiknya, salah satunya EVOS Reborn yang kini bertengger di #5 hingga hari ketiga pekan ketiga.
EVOS Reborn sendiri pada pekan ketiga ini menurunkan pemain muda potensialnya yaitu Lapar yang tampil pada hari ketiga pekan ketiga lalu.
Melalui media interview, EVOS Lapar sempat menanggapi media yang bertanya mengenai arti nickname miliknya.
Pemain yang mempunyai nama asli T Muhammad Septiadi Ardiansyah ini mengaku nickname miliknya di PUBG Mobile ini tak ada arti dan sudah dipakainya sejak season 2 lalu.
"Nama Lapar sih aku udah buat dari season 2, gak aku ubah sampe sekarang. Gak aku ubah karena di offline udah lumayan terkenal, terus lanjut sampe sekarang," ujarnya.
"Nama Lapar itu gak ada arti, cuma ya itu udah lama aku pakai aja sih," pungkasnya.
Selain mengupas mengenai nickname miliknya, pada saat yang sama juga terdapat pemain lain yang memberitahukan latar belakang penggunaan nickname-nya.
Sebut saja AE Potato yang mengaku menggunakan nama Potato karena terinspirasi saat dirinya masih bermain di daerah dan berhasil mendapatkan juara walaupun menggunakan HP "kentang".
"Ada turnamen di Blitar, jadi iPad dibanned disitu, pas hari itu aku pinjem HP temenku dan bisa bawa juara dan dapat terminator, makanya temenku bilang HP kentang tapi tetep semangat, maka aku ambil aja nama Potato itu," ungkap AE Potato.
Selain AE Potato, pemain dari Genesis Dogma GIDS yaitu Booms juga memberi tahu alasan penggunaan nickname-nya.
Dimana Booms ini sesuai dengan dirinya yang berperawakan gempal atau sering disebut bom-bom, ditambah pula dirinya sering menggunakan granat sebagai senjata.
"Jadi Booms itu sesuai aku, karena aku bom-bom (gempal), sama aku juga suka ngegranat ngebom. Awalnya tuh GD GIDS Boom-boom, tapi karena kepanjangan ya disingkat jadi Booms biar keren," tutur GD GIDS Booms.
Berita PUBG Mobile lainnya:
Faktor Menurunnya Performa Tim Papan Atas PMPL Indonesia 2022 Fall Menurut Windy
Ucup Ungkap Faktor Peningkatan Performa Dewa United di PMPL Indonesia 2022 Fall