SKOR.id - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, geram mengetahui adanya ketidakprofesionalan dalam undian grup putaran nasional Liga 4 2024-2025. Dia pun segera meminta agar prosesnya diulang.
Drawing putaran nasional Liga 4 2024-2025 sejatinya sudah rampung pada Jumat (11/4/2025) sore. Namun, pelaksanaannya, yang juga disiarkan secara langsung, tampak janggal.
Tepatnya saat membuka bola berisi nama-nama klub peserta, petugas drawing tidak dengan jelas memperlihatkan kertasnya ke kamera.
Alih-alih membuka secara transparan, dia malah melakukannya di balik meja. Kertas yang biasanya terlipat karena berasal dari dalam bola, juga tampak lurus tanpa cela.
Kejanggalan ini mendapat sorotan luas dari berbagai kalangan, terutama suporter di media sosial. Mereka pun ramai-ramai mengecam.
PSSI juga tidak tinggal diam. Melalui Ketua Umum, Erick Thohir, federasi sepak bola Indonesia tersebut mengutuk keras perilaku yang mencederai semangat fair play dalam kompetisi sepak bola nasional
Dia mengaku prihatin, dan kembali menekankan pentingnya integritas dalam setiap pelaksanaan kompetisi di semua level.
"Kami menyesalkan pelaksanaan drawing Liga 4 yang berlangsung secara tidak profesional dan tidak transparan. Jangan pernah main-main dengan kompetisi Liga!" ujar Erick Thohir via rilis resmi PSSI.
"Demi menjunjung fair play dan integritas kompetisi, kami mendesak agar dilakukan drawing ulang dengan prosedur yang jelas, adil, dan melibatkan semua pihak terkait," dia menambahkan.
PSSI mengingatkan lagi bahwa setiap jenjang kompetisi, termasuk Liga 4, merupakan bagian penting dari ekosistem sepak bola Indonesia yang sedang dibangun secara menyeluruh dan berkelanjutan.
Proses dan tata kelola kompetisi ini harus dijaga dengan penuh tanggung jawab. Tujuannya tentu demi sepak bola Indonesia yang profesional dan berprestasi.
Adapun mengenai pihak penyelenggara yang terlibat dalam undian putaran nasional Liga 4 2024-2025, PSSI berjanji akan melakukan evaluasi menyeluruh.
Mereka ingin memastikan bahwa kejadian serupa tidak terulang kembali di masa mendatang.
Kemudian, untuk tanggal drawing ulang Liga 4 2024-2025, PSSI akan segera mengumumkannya.