SKOR.id - Kontestan perempat final Liga Champions sudah lengkap setelah Atletico Madrid dan Borussia Dortmund memastikan lolos.
Keduanya menyusul enam klub lainnya yang sudah lebih dulu memastikan tiket perempat final yaitu Arsenal, Barcelona, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, Manchester City, dan Real Madrid.
Atletico Madrid dan Borussia Dortmund lolos ke perempat final setelah meraih kemenangan di laga kedua 16 besar Liga Champions 2023-2024, Kamis (14/3/2024) dini hari WIB ini.
Atletico Marid berhasil mengubur impian Inter Milan melalui drama adu penalti dalam kemenangan 3-2 setelah diwaktu normal menang 2-1.
Laga Atletico Madrid vs Inter Milan memang harus dilanjutkan dengan adu penalti setelah aggregate keduanya imbang 2-2 karena Inter Milan menang 1-0 di pertemuan pertama.
Dengan kegagalan Inter Milan, tidak ada wakil Italia yang lolos ke perempat final setelah sebelumnya Napoli juga terlempar.
Sedangkan Borussia Dortmund pada waktu yang sama menang 2-0 (aggregate 3-1) atas PSV Eindhoven. Sehari sebelumnya, Barcelona dan Arsenal telah memastikan tiket ke perempat final lewat kemenangan di laga kedua 16 besar.
Barcelona menang 3-1 (aggregate 4-2) atas Napoli sementara Arsenal harus melewati drama adu penalti untuk lolos ke perempat final.
The Gunners menang 1-0 di laga kedua 16 besar (aggregate 1-1) sehingga dilakukan extra time hingga adu penalti di mana klub asal Inggris tersebut menang 4-2.
Kedelapan tim kontestan perempat final ini akan diundi untuk menentukan pertemuan masing-masing dalam drawing perempat final yang digelar Jumat (15/3/2024) malam.
Dalam drawing (undian) perempat final nanti, tim atau klub dari satu negara sudah dapat bertemu satu dengan yang lainnya. Di undian perempat final nanti juga tidak berlaku status unggulan (seeding) atau bukan unggulan.
Dengan demikian, tidak menutup kemungkinan terjadinya pertemuan di perempat final antara dua tim satu negara seperti antara Barcelona dan Real Madrid contohnya yang akan menyajikan El Clasico. Atau pertemuan antara Arsenal vs Manchester City, dua tim yang tengah bersaing ketat di Liga Inggris musim ini.
Lalu, tidak menutup kemungkinan pula bisa bertemunya Paris Saint-Germain dengan raksasa Spanyol, Real Madrid.
Ini menjadi pertemuan yang tentu menarik dari sisi kabar rencana kepergian Kylian Mbappe, yang akan bergabung ke Real Madrid di akhir musim nanti.
Berikut Ini Delapan Tim yang Lolos ke Perempat Final Liga Champions:
Arsenal (Inggris)
Atletico Madrid (Spanyol)
Barcelona (Spanyol)
Bayern Munchen (Jerman)
Borussia Dortmund (Jerman)
Manchester City (Inggris)
Paris Saint-Germain (Prancis)
Real Madrid (Spanyol)