SKOR.id - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, memberikan pujian kepada suporter yang memberikan dukungan penuh di Stadion Emirates.
Mikel Arteta menegaskan selain performa timnya di laga ini, dukungan fans The Gunners dalam menciptakan atmosfer yang positif salah satu kunci sukses timnya berhasil melangkah ke perempat final Liga Champions 2023-2024.
"Atmosfernya begitu luar biasa. Dari mulai awal pertandingan sampai laga ini berakhir," kata Mikel Arteta, setelah laga lawan FC Porto itu berakhir.
Arsenal memang berhasil lolos ke perempat final Liga Champions 2023-2024 setelah menang dalam adu penalti lawan FC Porto, Rabu (13/3/2024) dini hari WIB.
Dalam laga kedua 16 besar ini, Arsenal menang 1-0 lewat gol yang diciptakan Leandro Trossard. Namun, gol tersesebut tidak cukup karena di laga pertama Arsenal kalah 0-1.
Karena itu, pertandingan pun sampai dilanjutkan dengan adu penalti. Dalam drama adu penalti tersebut, David Raya menjadi penentu dengan meredam dua tembakan penalti FC Porto.
"Mereka (suporter) sangat pintar dengan cara mereka memberikan dukungan dan membantu kami. Karena bersama mereka, kami menjadi begitu bagus," kata Mikel Arteta lagi, menambahkan.
"Saya kira, hari ini mereka sungguh memberikan impak di pertandingan ini," dia menambahkan.
Apalagi, dalam laga yang memang ditentukan melalui adu penalti, dukungan dan bantuan fans menjadi sangat penting dan seringkali menjadi penentu. Ini pula yang dirasakakan Mikel Arteta.
Selanjutnya, Arsenal akan menunggu undian atau drawing perempat final yang akan digelar pada Jumat (15/3/2024) nanti.
Bagi Mikel Arteta, Arsenal memang tidak memiliki cukup pengalaman di ajang ini meski The Gunners termasuk tim besar.
Namun, pelatih berusia 41 tahun ini optimistis bahwa pasukannya juga memiliki semangat dan keinginan yang sama dengan para pemain tim besar untuk meraih gelar.
Liga Champions memang menjadi kompetisi yang realtif baru bagi sejumlah pemain seperti Bukayo Saka, Declan Rice, William Saliba, dan Ben White.
"Mereka kembali bisa tampil lagi di ajang ini, dan saya melihat betapa mereka sangat menginginkan kemenangan, mereka mencoba begitu keras," kata Mikel Arteta.
"Mereka telah berkorban segalanya untuk meraih kemenangan dan jika terus bermain sepert ini, cepat atau lambat jalan itu akan ada," dia menegaskan.