- Cedera hamstring pada kaki kiri membuat Naomi Osaka mundur dari final Cincinnati Open 2020.
- Tak hanya kehilangan gelar, petenis asal Jepang itu juga kemungkinan mundur dari US Open 2020.
- Naomi Osaka belum bisa memastikan keikursertaan di Flushing Meadows.
SKOR.id - Cedera hamstring tak hanya memupus harapan juara Naomi Osaka di Cincinnati Open, melainkan keikutsertaannya dalam US Open 2020 yang dipertanyakan.
Naomi Osaka menutuskan mundur dari final Western & Southern Open 2020 setelah mengalami cedera hamstring kiri saat melawan Elise Mertens di semifinal.
Keputusan mundur yang diambil Naomi Osaka membuat Victoria Azarenka memenangi gelar Cincinnati Open 2020 tanpa susah payah di Flushing Meadows, New York.
"Saya meminta maaf karena (memutuskan) mundur di final," ujar petenis asal Jepang itu seperti dilansir The Sidney Morning Herald.
"Hamstring kiri saya tertarik dan tak bisa sembuh dalam semalam. Pekan ini begitu emosional dan saya ingin berterima kasih karena dukungan yang selalu datang."
Tak hanya memupuskan harapannya menjuarai Cincinnati Open, sebutan lain untuk Western & Southern Open, Naomi Osaka juga berpeluang melewatkan US Open 2020.
Petenis berdarah Haiti itu ragu bisa tampil melawan Misaki Doi pada babak pertama US Open 2020, yang juga berlangsung di Flushing Meadows, Senin (31/8/2020).
"Saya tidak pernah tahu (bisa tampil atau tidak). Tapi, saya hanya berharap punya waktu yang cukup (untuk pemulihan)," ujar Naomi Osaka.
"Satu hal yang membuat saya sedih, bahkan bisa dibilang tak beruntung, ruangan psioterapis (Cincinnati Open) tak punya bak es batu yang biasa dipakai pemain."
"Kondisi ini mengharuskan saya beradaptasi. Semua partisipan juga pasti mengalami hal yang sama. Jadi, saya tidak akan bicara banyak walau cukup menjengkelkan."
Salah satu alasan mengapa penyelenggara tak menyediakan bak es untuk recovery adalah kekhawatiran tak higienis hingga bisa berpengaruh terhadap penyebaran Covid-19.
Jika mengacu pada jadwal, US Open 2020 akan berlangsung mulai Senin (31/8/2020) hingga 13 September di Flushing Meadows, New York.
Naomi Osaka yang kini menempati peringkat ke-10 dunia, menempati urutan keempat daftar unggulan tunggal putri US Open 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Indonesia Open 2020 Dibatalkan, PBSI Tunggu Penjelasan BWFhttps://t.co/ZNBbYI4Xug— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 30, 2020
Berita Tenis Lainnya:
Protes Penembakan Jacob Blake, Naomi Osaka Mundur dari Cincinnati Open 2020