- Tunggal putra SU5, Cheah Liek Hou, mengincar medali emas ASEAN Para Games 2022.
- Dheva Anrimusthi menjadi rival terberat bagi Cheah Liek Hou.
- Indonesia dianggap memiliki stok atket hebat di kategori SU5.
SKOR.id - Tunggal putra nomor satu dunia kategori SU5, Cheah Liek Hou, antusias sekaligus waspada menyambut ASEAN Para Games (APG) 2022.
APG 2021 pada 30 Juli s.d. 6 Agustus tersebut menjadi ASEAN Para Games ke-8 Cheah sejak debut pada Hanoi 2003.
Cheah yang merupakan peraih medali emas Paralimpiade Tokyo 2020 tersebut tercatat telah mengoleksi 11 gelar di ajang APG.
Meskipun dipastikan berstatus unggulan di Solo 2021, Cheah mengaku tetap waspada dengan wakil tuan rumah Indonesia.
Terutama fengan Dheva Anrimusthi yang merupakan rival atlet 34 tahun itu di final Paralimpiade Tokyo 2020.
Meskipun menang di pertemuan terakhir, Cheah meyakini bahwa faktor tuan rumah akan menciptakan atmosfer lain yang lebih menantang baginya di APG 2021.
"Saya mungkin akan menjadi unggulan teratas di ASEAN Para Games. Akan tetapi saya tidak yakin itu akan mempengaruhi apapun," kata Cheah dilansir dari NST.
"Dheva belum melakoni turnamen sejak Paralimpiade (Tokyo 2020). Jadi, saya penasaran seberapa besar peningkatannya," lanjutnya.
"Pertemuan nanti akan cukup rumit. Saya juga penasaran dengan jumlah maksimal setiap negara yang didaftarkan oleh setiap negara."
Selain Dheva, Cheah juga mewaspadai atlet para bulu tangkis Indonesia lainnya yang akan bertanding di Solo 2021.
View this post on Instagram
"Indonesia memiliki banyak pemain kuat di kategori SU5. Pemain hebat (dari Indonesia) lainnya adalah Suryo Nugroho, Hafizh Prawiranegara, dan Oddie Putra," kata Cheah menjelaskan.
"Anehnya nih, ASEAN Para Games karena lebih sulit ketimbang turnamen Open reguler."
Indonesia sebagai tuan rumah menargetkan enam medali emas dari bulu tangkis di APG 2021.
Meskipun demikian, beberapa bintang para bulu tangkis Indonesia dipastikan absen tampil di Solo.
Seperti peraih tiga medali Paralimpiade Tokyo 2020, Leani Ratri Oktila, yang harus absen dari ASEAN Para Games kali ini karena tengah hamil.
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Tanpa Pemain Andalan, Tim Para Bulu Tangkis Indonesia Targetkan 6 Emas di ASEAN Para Games 2022
ASEAN Para Games 2022: Targetkan Juara Umum, Indonesia Bidik 104 Emas