SKOR.id – Olimpiade Paris 2024 sudah resmi dibuka pada Jumat (26/7/2024) akhir pekan lalu. Kemeriahan dan demam Olimpiade musim panas edisi ke-33 itu pun makin terasa di seluruh dunia.
Dari orang awam, penggemar hingga pelaku olahraga tentu saja mengetahui sebesar dan seprestisius apa pesta olahraga multicabang terbesar di dunia itu.
Salah satu pelaku olahraga yang tertarik dengan Olimpiade Paris adalah Fabio Quartararo, pembalap motor di Kejuaraan Dunia MotoGP. Hal itu bisa dipahami karena Quartararo asli dari Prancis.
Pun begitu, mungkin belum banyak yang mengetahui jika juara dunia MotoGP 2021 itu ternyata menjadi salah satu pemerhati Olimpiade. Video singkat yang diunggah di akun media sosial tim pabrikan Yamaha, skuad tempat El Diablo bernaung, mengungkapkan hal itu.
Quartararo ternyata menyaksikan Olimpiade sejak masih anak-anak. Terbukti, pemenang 11 Grand Prix kelas MotoGP itu memiliki olahraga favorit di Olimpiade saat masih usia belia.
“Saat masih anak-anak, saya selalu menyaksikan lomba lari sprint 100 meter. Saya kira, nomor itu salah satu yang paling terkenal, jadi saya selalu menyaksikannya. Jadi, yang paling saya ingat soal olahraga masa kecil ya, lari 100 meter itu,” tuturnya.
Tidak hanya menyaksikan aksi para atlet, Quartararo juga ternyata juga terlibat langsung melakoni salah satu jenis olahraga. Itu dilakukannya saat masih usia muda.
“Saya pernah berlatih tinju saat remaja tetapi hanya sedikit. Saya lalu tidak begitu mengikutinya. Tetapi, (tinju) itu menjadi salah satu olahraga yang saya sukai,” kata pembalap yang kini berusia 25 tahun tersebut.
Digelar pertama pada 1896 di Athena, Yunani, Olimpiade menjadi puncak tertinggi karier bagi seorang atlet. Meskipun tidak pernah mengikuti Olimpiade sebagai atlet, Quartararo juga memahami benar apa arti pesta olahraga empat tahunan itu, utamanya bagi atlet.
Saat diminta menyebutkan apa yang ada di pikirannya tentang Olimpiade, Quartararo mengatakan bila semangat yang ada di Olimpiade sangatlah spesial.
“Pasti akan sangat spesial jika (seorang atlet) bisa mewakili negaranya, bertanding untuk mengharumkan negaranya,” tutur Quartararo, yang di jeda libur musim panas ini berada di peringkat ke-10 klasemen pembalap MotoGP.
“Atlet mengeluarkan semua kemampuan terbaiknya di lapangan untuk negara. Melihat hasil akhir dari perjuangan Anda rasanya pasti luar biasa dan menjadi sesuatu yang besar.”
Terakhir, Quartararo ikut memberikan ucapan selamat bertanding di Olimpiade Paris. “Untuk atlet dari semua cabang olahraga, saya ucapkan selamat bertanding, utamanya atlet Prancis,” ucap Quartararo.