- Amartha Hangtuah akan segera menggeber latihan persiapan IBL 2021 pada pekan terakhir Oktober 2020.
- Mereka juga berharap manajemen IBL segera mengumumkan kapan kompetisi musim baru berlangsung.
- Pihak Amartha Hangtuah mengaku sangat kecewa saat IBL 2020 dihentikan tanpa juara.
SKOR.id - Amartha Hangtuah menjadi salah satu pihak yang sangat kecewa atas dihentikannya Indonesian Basketball League (IBL) 2020 tanpa juara.
Sebab, Amartha Hangtuah sudah sangat siap melakoni lanjutan IBL 2020 yang dijadwalkan bergulir di Mahaka Arena, Jakarta, pada 13-27 Oktober 2020.
Akan tetapi, tim dengan warna kebesaran biru ungu itu tak ingin berlama-lama larut dalam kesedihan. Mereka langsung fokus untuk menyongsong IBL 2021.
Pada pekan terakhir Oktober, tim asuhan Rastafari Horongbala ini langsung menggelar latihan di fasilitas latihan mereka di Jl. Bango, Pondok Labu, Jakarta Selatan.
Sampai sekarang, pihak IBL memang belum menentukan kapan IBL 2021 digelar. Namun, mereka sudah memunculkan sinyal positif soal musim baru.
"Kami sepakat untuk kembali berlatih dan akan dimulai pada pekan terakhir Oktober 2020. Latihan ini bertujuan untuk menjaga kondisi pemain agar tetap fit,"
"Peningkatan skill individu juga menjadi hal yang kami tekankan. Maka dari itu, proses latihan harus dimulai secepatnya," ucap General Manager Amartha Hangtuah, Ferry Jufri.
Ferry Jufri juga meminta IBL segera mengumumkan kapan IBL 2021 mulai digelar. Sebab, setiap tim tentunya membutuhkan kejelasan soal ini, termasuk Amartha Hangtuah.
Kepastian gelaran liga tentu juga sangat dinantikan pihak sponsor yang merupakan salah satu roda penggerak kegiatan klub.
"Jadi, saat ini kami benar-benar menunggu kapan IBL 2021 dari pihak IBL. Ini adalah kunci dari semua proses persiapan kami," Ferry Jufri menambahkan.
Pada kesempatan yang sama, Ferry Jufri juga memastikan jika proses persiapan Amartha Hangtuah untuk IBL 2021 berlangsung dalam protokol ketat Covid-19.
Langkah ini diambil sebagai antisipasi mengingat situasi pandemi yang belum kunjung berakhir, termasuk di Indonesia, terutama Jakarta tempat Amartha Hangtuah bernaung.
"Coach Fari (Rastafari Horongbala) dan para asisten pelatih telah menyiapkan program latihan yang dibutuhkan," kata Ferry Jufri.
"Keperluan tim maupun untuk masing-masing individu pun telah disiapkan dengan baik," ia menuturkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Basket Lainnya:
Prawira Bandung Liburkan Latihan, Diftha Pratama Antusias Kerjakan PR
Masuk Seleksi Timnas Elite Muda, Tifan Eka Pradita Ungkap Sosok di Balik Kesuksesan