SKOR.id - Tiga alumni Liga TopSkor menyumbang gol dalam pesta kemenangan Timnas U-16 Indonesia atas Vietnam, skor 5-0.
Ini merupakan laga perebutan peringkat ketiga ASEAN U-16 Championship 2024 atau sebelumnya dikenal dengan Piala AFF U-16 2024, yang berlangsung di Stadion Manahan, Surakarta, Rabu (3/7/2024).
Adalah Zahaby Gholy, Daffa Zaidan, dan Daniel Alfrido, pemain alumni Liga TopSkor yang mencetak gol-gol kemenangan Indonesia atas Vietnam.
Baik, Zahaby Gholy maupun Daniel Alfrido sama-sama menghasilkan dua gol, sementara Daffa satu gol.
Zahaby Gholy mencetak gol pada menit ke-45 dan 78. Sedangkan Daffa Zaidan menyumbang gol pada menit ke-45+4. Kemudian Daniel Alfrido memproduksi gol pada menit ke-75 dan 82.
“Alhamdulillah kami meraih kemenangan dan selesai di peringkat ketiga. Bersyukur mencetak dua gol, tetapi maaf belum bisa meraih juara,” ujar Gholy.
Gholy merupakan pemain yang saat di Liga TopSkor memperkuat RMD.
Sedangkan Daniel adalah pemain yang bersaing di Liga TopSkor dengan memperkuat Asiana Soccer School, dan Daffa pemain dari PFA Sukoharjo.
Para pemain Timnas U-16 Indonesia, termasuk alumni Liga TopSkor, setelah ajang ini mulai bersaing lagi untuk masuk skuad kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Indonesia akan bermain di Kuwait untuk kualifikasi tersebut pada Oktober mendatang.
“Setelah ini fokus ke kualifikasi, karena kami ingin lolos ke Piala Asia U-17 2025. Kami ingin masuk Piala Dunia U-17 2025,” ujar Gholy.
Piala Asia U-17 2025 memang sekalian dipakai untuk kualifikasi Piala Dunia U-17 2025. Maka nanti adalah kesempatan terbaik bagi para alumni Liga TopSkor untuk mempertahankan konsistensinya.
Di Piala AFF U-16 ini ada 17 pemain alumni Liga TopSkor. Belasan pemain itu sejak usia dini mengasah kemampuannya di kompetisi Liga TopSkor.
Sebanyak 17 pemain itu adalah Nur Ichsan, Daffa Al Gasemi, Azizu Milanesta, Daffa Zaidan, Raihan Sudrajat, Andi Faith, Fandi Ahmad, Tristan Raissa.
Ada lagi Josh Holong, Al Ghazani Dwi, Mierza Firjatuhllah, Daniel Alfrido, Zahaby Gholy, Fabio Azka, Evandra Florasta, Nazriel Alfaro, dan Yohanes Gandrung. (*Artikel ini dibuat oleh kontributor Skor.id, Ari Dwi Prasetyo)