SKOR.id – Aldi Satya Mahendra memiliki akhir pekan yang nyaris sempurna di Sirkuit Misano, Italia. Rider Indonesia ini memborong dua podium dalam World Supersport 300 (WorldSSP300) Emilia Romagna.
Membalap untuk Team BrCorse Yamaha, Aldi sukses memenangi Race 2 WorldSSP300 di Misano, Minggu (16/6/2024), menandai raihan podium tertinggi perdananya musim ini.
Sehari sebelumnya, Aldi pun nyaris menang dalam Race 1. Namun, pembalap asal Yogyakarta, harus puas finis sebagai runner up setelah kalah tipis, 0,007 detik, dari Inigo Iglesias (Fusport-RT by SKM-Kawasaki).
Pada Race 2, ia kembali tampil kuat dan menjadi salah satu rider yang terlibat pertarungan untuk posisi terdepan. Manuver berani di tikungan terakhir berbuah manis. Ia berhasil menyalip dan naik ke P1.
Aldi pun mampu menjaga posisinya hingga melewati garis finis dengan keunggulan hanya 0,102 detik atas Jeffrey Buis (Freudenberg KTM-PALIGO Racing). Sedangkan P3 ditempati oleh Inigo Iglesias.
Berkat kemenangan yang dibukukan pada Race 2 dan podium kedua Race 1, Aldi Satya Mahendra terus menjaga peluang untuk bersaing menjadi juara dunia pada musim debut penuhnya di WorldSSP300.
Sekarang ia menempati peringkat kedua klasemen sementara WorldSSP300 2024 dengan koleksi 86 poin setelah enam balapan dalam tiga seri. Aldi masih tertinggal 12 angka dari sang pemuncak, Inigo Iglesias.
“Saya sangat senang karena saya start dari urutan ke-10, itu tidak mudah bagi saya, dan juga ada sedikit masalah pada rem belakang saya,” ujar Aldi soal kemenangannya dalam Race 2 di Misano.
“Kemarin (Race 1), saya begitu dekat, hanya 0,007 detik, dari kemenangan! Saya bisa menebusnya (di Race 2). Pada lap terakhir saya teringat tahun lalu di R3 bLU cRU, saya sangat kuat di tikungan terakhir.”
“Jadi, saya mencoba untuk mengulanginya dan akhirnya saya mampu mendapatkan kemenangan pertama saya musim ini,” tambah pembalap yang akan genap berusia 18 tahun pada 27 Juni nanti.
Tak hanya itu, kemenangan dalam Race 2 WorldSSP300 Emilia Romagna juga terasa membanggakan bagi Aldi karena ia dapat membuat lagu Indonesia Raya berkumandang di sirkuit legendaris seperti Misano.
Untuk diketahui, ini jadi kali kedua pemuda yang merupakan adik dari pembalap Galang Hendra Pratama tersebut membuat Indonesia Raya menggema di ajang WorldSSP300.
Tahun lalu, ia mampu melakukannya di Autodrom Most. Kala itu, Aldi sukses mengeklaim kemenangan dalam Race 2 WorldSSP300 Ceko dengan status pembalap wildcard (non-reguler) untuk Team BrCorse.
Meski sudah berhasil mencetak kemenangan, Aldi Satya Mahendra tidak mau berpuas diri. Ia sadar masih ada banyak balapan yang harus dijalani. WorldSSP300 2024 menyisakan lima putaran atau 10 race lagi.
“Ini musim yang panjang dan saya ingin tetap fokus dan terus berusaha mencetak poin sebanyak mungkin di setiap balapan,” pungkas Aldi, yang merupakan pembalap binaan Yamaha.