- Makanan cepat saji ternyata bisa membantu pembentukan otot tubuh.
- Menu dari Chipotle Mexican Grill dan IHOP bisa jadi pilihan.
- Begitu juga dengan olahan ayam Chick-Fil-A dan roti isi milik Subway.
SKOR.id - Makanan cepat saji identik dengan sebutan junk food atau makanan rendah nutrisi. Namun, tak untuk beberapa fast food berikut ini.
Dikutip dari Body Building, ada beberapa jenis makanan cepat saji yang ternyata memiliki fungsi makro maupun mikro dalam pembentukan otot.
Makanan-makanan tersebut bahkan menjadi andalan di beberapa gerai fast food yang telah menjamur di berbagai penjuru dunia.
Tentu, Skorer harus mengimbanginya dengan asupan minuman berprotein yang cukup agar otot tubuh akan terbentuk dengan baik.
Berikut gerai dan menu fast food pembentuk otot seperti dikutip dari Body Building:
1. Chipotle Mexican Grill
View this post on Instagram
Seperti namanya, gerai cepat saji ini menyediakan makanan khas Meksiko sejak berdiri pada 1993 di Amerika Serikat (AS).
Setidaknya, ada dua menu andalan buatan mereka yang diklaim bisa membantu meningkatkan massa otot yang mengonsumsi.
- Steak Burrito
Komposisi dalam menu ini adalah beras coklat, kacang hitam, kacang binto, sayuran, jagung, selada, dan guacamole.
Total kalori dalam menu ini sekitar 1.320 dengan lemak 48 gram, karbohidrat 161 gram, dan protein 61 gram.
- Barbacoa Burrito
Barcoa Burrito mengandung beras coklat dan beras putih serta kacang hitam, jagung, cabai hijau tomatillo, keju, dan selada.
Total kalori dalam menu ini adalah 1.225 dengan lemak 37 gram, karbohidrat 168 gram, dan protein 55 gram.
2. IHOP
View this post on Instagram
IHOP adalah kedai cepat saji yang menu utamanya panekuk dengan taburan spesial di atasnya mulai dari madu hingga buah beri.
Selain panekuk, IHOP ternyata juga memiliki beberapa varian yang "lezat" dalam pembentukan otot, antara lain:
- Omelet atau telur dadar
Komposisi omelet-nya adalah keju pepper jack, alpukat, paprika, bawang bombay, ditambah panekuk White Chocolate Chip Raspberry lalu dituang sirup.
Omelet ini mengandung 1.270 kalori dengan 46 gram lemak, 165 gram karbohidrat, dan 49 gram protein.
- Omelet fajita ayam dengan panekuk coklat chip
Kandungan kalori dalam omelet ini adalah 1.576 gram dengan 92 gram lemak, 100 gram karbohidrat, dan 87 gram protein.
3. Chick-Fil-A
View this post on Instagram
Seperti namanya, menu andalan Chick-Fil-A adalah berbagai makanan cepat saji olahan ayam. Beberapa menu yang bisa dipilih:
- Varian roti isi seperti Grilled Chicken Club Sandwich, Grilled Chicken Sandwich serta waffle ukuran kecil.
Makanan ini mengandung 1.071 kalori dengan 35 gram lemak, 118 gram karbohidrat, dan protein 71 gram.
- Ayam, telur, roti bagel keju, Chicken Breakfast Burrito, dan oatmeal dari beberapa jenis biji-bijian.
Kalori dari makanan tersebut adalah 1.075 dengan 43 gram lemak, 119 gram karbohidrat, dan 53 gram protein.
4. Subway
View this post on Instagram
Kedai cepat saji asal Amerika Serikat yang sering muncul di drama Korea ini memiliki beberapa menu roti yang memiliki kalori cukup untuk pembentukan otot.
- Subway Club on Honey Oat 12 inchi
Berisi keju, selada, bayam, tomat, bawang, paprika hijau, dan alpukat, menu ini mengandung 933 kalori, 29 gram lemak, 112 gram karbohidrat, dan 56 gram protein.
- Sweet Onion Chicken Teriyaki 12 inchi
Subway jenis ini menggunakan roti gandum dengan isian keju, selada, bawang, zaitun, bayam, tomat, dan saus bawang manis.
Serta mengandung 973 kalori, 17 gram lemak, 136 gram karbohidrat, dan 60 gram protein.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Nasib Danilo Petrucci dan Iker Lecuona Tergantung Hasil MotoGP Belanda 2021 https://t.co/w10NFdZ9Zz— SKOR.id (@skorindonesia) June 24, 2021
Berita Entertainment Lainnya:
5 Fakta Roti Gandum, Makanan Kaya Nutrisi untuk Sarapan
6 Manfaat Buah Plum untuk Tubuh, Bisa Turunkan Berat Badan hingga Cegah Osteoporosis