- Berikut ini Skor.id menyajikan alasan pentingnya melakukan gerakan push-up setiap hari.
- Push-up adalah salah satu gerakan latihan populer yang bermanfaat dan bisa dilakukan di mana saja.
- Rutin melakukan push-up bisa membuat Skorer menjadi lebih sehat dan kuat yang berpengaruh pada kehidupan sehari-hari.
SKOR.id - Push-up merupakan salah satu jenis gerakan latihan fisik yang sudah sangat familier di masyarakat.
Alasannya karena gerakan push-up mudah dan bisa dilakukan di mana saja, serta memiliki banyak manfaat.
Dengan melakukan push-up, Skorer bisa meningkatkan tingkat kebugaran, memperkuat otot, bahkan mengurangi berat badan.
Dan yang tak bisa diabaikan, semua tanpa mengeluarkan biaya, sebab push-up dapat dilakukan di mana saja.
Lebih dari itu, terdapat berbagai manfaat lain yang bisa didapat dengan rutin melakukan push-up.
Berikut ini Skor.id menguraikan 7 alasan pentingnya melakukan gerakan push-up setiap hari, dilansir dari lifefit.com:
1. Memperkuat Beberapa Otot Sekaligus
Saat rutin melakukan push-up, Skorer melatih banyak otot secara bersamaan. Push-up membantu memperkuat otot dada, bahu, trisep, bisep, dan punggung atas.
Selain itu, karena harus mempertahankan bentuk yang tepat selama gerakan push-up, juga membuat otot lain seperti pinggul dan kaki tetap aktif.
2. Mengkreasi dan Meningkatkan Latihan
Hal yang menyenangkan tentang push-up adalah bahwa gerakan ini memiliki banyak variasi, sehingga Skorer bisa mengkreasikan latihan yang dilakukan.
Skorer dapat mengubah cara melakukan push-up agar sesuai dengan tingkat kebugaran saat ini dan membuatnya lebih menantang saat menjadi lebih kuat.
Misalnya, semula hanya bisa push-up dengan lutut menyentuh atau bantuan bangku, kemudian terus meningkatkan level kesulitan seperti hingga satu tangan atau variasi tepuk tangan.
3. Memperkuat Sendi dan Tulang
Push-up tidak hanya memperkuat otot, namun juga membantu membangun struktur tubuh atau memperkuat sendi dan tulang.
Misalnya, karena push-up melibatkan gerakan pada siku dan bahu, jika dilakukan secara teratur, akan membantu memperkuat persendian tersebut dari waktu ke waktu.
Sebagai latihan yang menopang berat badan, push-up juga bermanfaat untuk membangun dan menjaga kekuatan tulang tubuh.
4. Menyehatkan Jantung
Push-up juga dapat membantu meningkatkan detak jantung. Gerakan ini melibatkan banyak kerja otot sehingga jantung perlu bekerja lebih keras untuk memompa cukup darah dan oksigen ke seluruh tubuh.
Push-up yang konsisten akan membuat jantung Skorer kuat, menjadikan latihan ini sebagai gerakan tambahan dan setiap rutinitas aktivitas juga sangat baik.
5. Membakar Kalori dan Menurunkan Berat Badan
Jika Skorer ingin menurunkan berat badan, berolahraga untuk meningkatkan massa otot di seluruh tubuh akan membantu mendukung metabolisme yang lebih cepat, yang akan membantu tubuh membakar lebih banyak kalori.
Sebagai latihan yang membantu membangun kekuatan dan meningkatkan detak jantung, push-up dapat membantu membakar kalori dan lemak.
Secara umum, Skorer dapat membakar setidaknya tujuh kalori di tubuh pada setiap menit melakukan push-up.
6. Membentuk Postur Tubuh yang Sehat
Push-up termasuk dalam jenis latihan yang dapat membantu memperbaiki "kerusakan" dan membentuk postur tubuh yang lebih sehat.
Sebagai contoh kasus, jika Skorer menghabiskan banyak waktu untuk duduk, maka akan berdampak serius pada postur tubuh.
Dalam gerakan push-up, akan melibatkan otot punggung dan membantu membangun inti yang kuat dan stabil untuk mempertahankan postur yang lurus.
7. Memiliki Kekuatan yang Berguna di Kesahrian
Lebih dari sekadar berfungsi untuk penampilan, rutinitas push-up bisa memberikan efek pada kehidupan sehari-hari.
Skorer akan memiliki lebih banyak kekuatan yang berguna untuk keseharian seperti mengangkat atau mendorong benda yang berat.
Dengan melakukan push-up setiap hari, juga bisa menghindari Skorer dari cedera saat menjalani aktivitas sehari-hari.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bugar Lainnya:
Makanan yang Banyak Mengandung Omega 3 dan Manfaatnya
Fakta Minuman Isotonik: Bermanfaat Bagi Tubuh tapi Jangan Dikonsumsi Berlebihan!