- Manchester United dikenal sebagai salah satu tim terbesar di Eropa hingga saat ini.
- Manchester United sempat memunculkan beberapa bintang sepak bola, seperti Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney.
- Skor.id telah merangkum 11 pemain terbaik Manchester United di era Premier League.
SKOR.id - Manchester United menjadi salah satu tim besar Eropa, dengan nama-nama besar yang mengisi skuadnya dari era ke era.
Mereka bahkan sempat menguasai Liga Inggris pada era kepelatihan Sir Alex Ferguson dengan memenangkan 13 trofi Liga Inggris.
Tim yang berjuluk Setan Merah tersebut selalu melahirkan beberapa bakat sepak bola yang mentereng di Liga Inggris.
Skor.id bakal merangkum 11 pemain terbaik Manchester United di era Premier League.
Dari beberapa nama yang dipilih, hanya David de Gea yang masih bermain di Old Trafford.
Terdapat nama-nama lain yang masih bermain tetapi bersama tim lain. Salah satunya Cristiano Ronaldo yang bermain bersama Junventus serta Wayne Rooney untuk Derby Country.
Berikut, 11 pemain terbaik Manchester United di era Premier League:
Kiper - David de Gea
David de Gea meruapakan salah satu pemain generasi terakhir dari kepelatihan Sir Alex Ferguson. Sang kiper sudah mendapatkan satu gelar Liga Inggris pada musim 2012-2013, saat masih berusa 22 tahun.
Kiper berusia 30 tahun tersebut terus menunjukkan perkembangan pesat di Old Trafford.
De Gea menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang Manchester United hingga saat ini. Bersama Manchester United, Ia telah mencatatkan 416 pertandingan di semua kompetisi dengan catatan clean sheet 145 kali.
Bek kanan - Gary Neville
Legenga Manchester United, Gary Neville, menjadi salah satu pemain yang cukup menonjol di tim.
Manchester United telah memiliki sejumlah pemain di sektor kanan pertahanan dengan adanya Antonio Valencia, Wes Brown, Rafael, Paul Parker, serta saat ini Aaron Wan-Bissaka.
Neville menjadi bek kanan terbaik Man United pada era Premier League karena keuletannya dalam menjaga pertahanan serta konsistensinya.
Mantan kapten Man United tersebut juga menawarkan dukungan yang cukup membantu winger kanan Manchester United, seperti David Beckham dan Cristiano Ronaldo.
Bek tengah - Rio Ferdinand
Rio Ferdinand menjadi legenda Manchester United atas kepiawaiannya menjaga lini pertahanan.
Ferdinand adalah sosok bek tengah yang tangguh dan memiliki keunggulan dalam membaca permainan serta duel bola udara.
Pemain asal Inggris tersebut bersama Neville membantu Man United meraih 12 gelar Liga Inggris.
Rio Ferdinand memiliki prinsip dalam bermain, "apabila celananya tidak kotor maka ia tidak bermain bagus." Hal tersebut selalu Ia tanamkan dalam pertandingan agar selalu bekerja keras.
Bek tengah - Nemanja Vidic
Nemanja Vidic menjadi tandem Rio Ferdinand di lini belakang Manchester United.
Vidic menjadi pelengkap Ferdinand dengan karakter permainannya yang berani dan selalu ngotot.
Pemain asal Serbia tersebut telah mengantarkan Man United meraih lima trofi Liga Inggris.
Bek tangguh ini juga dua kali mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik di Liga Inggris. Vidic juga sebagai pemain pertama yang berposisi sebagai bek dengan penghargaan tersebut.
Nemanja Vidic telah memutuskan pensiun pada musim 2015-2016 lalu di Inter Milan.
Bek kiri - Patrice Evra
Patrice Evra menjadi sosok yang sulit dilupakan Manchester United di posisi bek kiri.
Evra menuju Old Trafford selang empat hari dari kedatangan Vidic.
Bek asal Prancis tersebut telah mengoleksi lima gelar Liga Inggris bersama Man United. Akan tetapi, Ia sempat mengalami masa-masa sulit saat baru bergabung.
Evra kemudian berkembang menjadi salah satu bek kiri yang mumpuni. Tak hanya kuat dalam bertahan ia juga rajin membantu serangan.
Evra terkenal sebagai pemain yang tak kenal lelah dan memiliki kecepatan yang luar biasa.
Sebagai bek kiri, kemampuan Evra dalam menggiring bola tidak bisa dipandang sebelah mata. Ia mampu menawarkan serangan berbeda bagi Man United dari sisi sepertiga akhir.
Sayap kanan - Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo menjadi salah mantan pemain Manchester United yang masih aktif bermain.
Ronaldo tengah menjalani musim keduanya bersama Juventus. CR7 pantas menjadi salah satu pemain terbaik Man United di era Premier League karena kontribusinya.
Bakat pemain Portugal tersebut ditemukan oleh pelatih Sir Alex Ferguson saat masih bermain di Sporting Lisbon.
Ronaldo datang ke Old Trafford pada tahun 2003. Ia mengalami puncak karier bersama Man United di antara 2006-2009.
Pemain 35 tahun tersebut bahkan mengenakan kostum dengan no 7 di Man United, yang menjadi nomor keramat di klub tersebut.
Kualitas Ronado tak perlu diragukan lagi usai meraih lima gelar Ballon d'Or. Sang megabintang telah mencatatkan tiga gelar Liga Inggris bersama Manchester United.
Gelandang tengah - Paul Scholes
Paul Scholes menjadi salah satu gelandang terbaik di Manchester United. Pasalnya, Ia menjadi pemain Man United dengan gelar Liga Inggris.
Pemain asal Inggris tersebut mengoleksi 11 gelar Liga Inggris sepanjang kariernya.
Scholes juga menjadi salah satu pemain yang loyal karena hanya membela Man United sejak 194 hingga ia gantung sepatu pada tahun 2013.
Scholes dikenal sebagai pemain dengan suplai-suplai bola apik yang membantu penyerang Manchester United mencetak gol.
Paul Scholes menjadi salah satu maestro terbaik di dunia selama kariernya sebagai pemain sepak bola.
Gelandang tengah - Roy Keane
Roy Keane terkenal dengan pekerjaan kotornya di Manchester United untuk memutus serangan lawan.
Keane bagaikan jendral lapangan tengah Setan Merah pada eranya.
Roy Keane terkenal dengan kepemimpinannya di dalam dan luar lapanganl. Sering disebut apabila Manchester United tidak akan mampu menemukan sosok pengganti dari Roy Keane.
Bersama Manchester United, Roy Keane telah mengoleksi tujuh gelar Liga Inggris.
Pemain Irlandia tersebut memutuskan pensiun pada tahun 2006 bersama Celtic.
Sayap kiri - Ryan Giggs
Ryan Giggs menjadi satu-satunya pemain Manchester United yang memiliki pencapaian gelar yang sama dengan Sir Alex Ferguson.
Keduanya bekerja sama di Manchester United dengan menghasilkan 13 gelar Liga Inggris.
Giggs menawarkan konsistensi, kontrol yang luar biasa serta kemampuan menggiring bola yang cukup mumpuni di Old Trafford.
Pemain asal Wales tersebut selama karier profesionalnya hanya membela Man United dan memutuskan pensiun pada tahun 2014.
Kini, Ryan Giggs menjadi pelatih untuk Wales selepas keputusannya pensiun.
Penyerang - Eric Cantona
Eric Cantona menjadi sosok yang berpengaruh besar bagi perubahan Manchester United.
Saat Cantona datang, Man United sedang mengalami puasa gelar Liga Inggris selama 25 tahun.
Pemain Prancis tersebut menjadi salah satu penyerang yang haus gol.
Cantona datang pada tahun 1992 dan membantu Manchester United meraih empat trofi Liga Inggris selama lima tahun kariernya.
Setelah mengakhiri puasa gelar Liga Inggris Man United, Eric Cantona memutuskan pensiun pada tahun 1997.
Penyerang - Wayne Rooney
Wayne Rooney menjadi pelengkap 11 pemain terbaik Manchester United di era Premier League.
Rooney yang masih bermain untuk Derby Country menjadi pemegang catatan pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk Man United.
Selama 13 tahun berkarier di Old Trafford, mantan kapten Inggris tersebut mencatatkan 183 gol di Liga Inggris. Ia juga telah mempersembahkan lima trofi Liga Inggris untuk Manchester Untied.
Wayne Rooney terkenal dengan posisinya yang serba bisa. sang striker bisa memainkan beberapa posisi di lini depan dan lini tengah.
Hal ini tentu mampu membantu Manchester United dalam tiap pertandingannya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Manchester United lainnya:
Fred dan Scott McTominay bukan Investasi Jangka Panjang untuk Manchester United
Legenda Manchester United: Ada Rasa Tidak Hormat kepada Ole Gunnar Solskjaer