- Penyerang Manchester United, Marcus Rahsford, diminta belajar dari Ryan Giggs dan Paul Scholes agar menjadi legenda klub.
- Marcus Rashford diharapkan mampu bermain konsisten seperti Ryan Giggs dan Paul Scoles.
- Marcus Rashford menjadi teladan bagi pemain akademi Manchester United lainnya.
SKOR.id - Penyerang Manchester United, Marcus Rashford diminta Dimitar Berbatov belajar dari Ryan Giggs dan Paul Scholes jika ingin menjadi legenda klub.
Ryan Giggs dan Paul Scholes menjadi legenda Manchester United atas kontribusi besarnya bersama Setan Merah. Berbatov juga sempat bermain bersama kedua pemain tersebut selama beberapa musim.
Marcus Rashford kini menjadi andalan Ole Gunnar Solskjaer setelah bermain dalam 47 laga, mencetak 20 gol serta 12 assist di semua ajang musim ini.
Berbatov berpesan kepada Rashford untuk terus bermain konsisten agar mampu mengikuti jejak Giggs dan Scholes.
"Ketika Anda melihat legenda klub seperti Giggs dan Scholes, mereka konsisten setiap musimnya," kata Berbatov.
"Mereka selalu menjadi pilihan utama pelatih tidak peduli ada pemain datang dan pergi. Selain itu, mereka berada di klub selama 20 tahun.
"Ini adalah konsistensi yang harus dia (Rashford) lakukan," tegasnya.
Rashfor merupakan pemain didikan akademi Setan Merah. Berbatov berharap pemain 23 tahun tersebut mampu menjadi teladan pemain akademi Manchester United lainnya untuk menghabiskan kariernya di klub.
"Dia mewujudkan impian setiap pemain akademi United dan saya berharap dia mempertahankannya karena United adalah salah satu klub terbaik di dunia dan dia bisa tinggal di sana selama sisa kariernya."
"Bagi seorang pemain yang mewakili satu klub dan menjadi bintang setiap satu tahun adalah pencapaian terbesar dan saya ingin Rashford melakukan itu," Berbatov menandaskan.
Selanjutnya, Marcus Rashford berkesempatan tampil bersama Manchester United saat menghadapi Tottenham Hotspur di Liga Inggris pada Minggu (11/4/2021) malam WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Real Madrid vs Barcelona: Zinedine Zidane Sebut Kondisi Fisik Los Blancos Terbatas https://t.co/oHLOeaorkN— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 11, 2021
Berita Manchester United lainnya:
Pemain Penyempurna Skuad Manchester United Masih di Real Madrid
Bertemu Tottenham Hotspur, Manchester United Bawa Misi Balas Dendam