- Almor Stable menggelar kegiatan bakti sosial yang ditujukan khusus untuk para komunitas Kuda Sewa Tunas Turangga Giri Gunung Mas Puncak Bogor
- Pemilik Almor Stable, Dini Hari Usman mengatakan semoga bakti sosial ini dapat meringankan beban komunitas Kuda Sewa Tunas Turangga Giri di tengah pandemi virus corona.
- Kepedulian Almor Stable ini merupakan salah satu hal yang dapat meringankan beban dalam menghadapi masa pandemi virus Covid-19 ini.
SKOR.id - Keprihatinan atas masa pandemi virus Covid-19 yang berkepanjangan di Indonesia bahkan dunia, Almor Stable menggelar kegiatan bakti sosial yang ditujukan khusus untuk para komunitas Kuda Sewa Tunas Turangga Giri Gunung Mas Puncak Bogor.
Merosotnya sektor pariwisata akibat masa pandemi secara langsung berimbas kepada penghasilan para Komunitas Kuda Sewa tersebut dalam mencari nafkah yang semakin sulit.
"Kami sangat prihatin dengan masalah ini, untuk itu Kami menggelar kegiatan baksos untuk sekedar membantu kesulitan Mereka,” ujar pemilik Almor Stable, Dini Hari Usman.
Kegiatan baksos yang bertajuk Almor Stable Peduli yang digelar di markas Almor Stable kawasan Cisarua Puncak Bogor, Jumat, (26/2/2021).
Para Komunitas Kuda Sewa Tunas Turangga Giri tak hanya menerima sumbangan paket sembako dan sejumlah uang, juga mendapat bantuan pakan kuda.
“Kita berharap dengan memberikan pakan kuda tersebut nantinya kuda-kuda mereka akan tetap mendapatkan asupan makanan yang bergizi hingga bisa lebih meningkatkan daya tahan dan kesehatan kuda-kuda tersebut,” ucap Dini Hari Usman.
Dini Hari Usman pun mengungkapkan bahwa kegiatan baksos yang melibatkan hewan kuda ini merupakan kali pertama yang digelarnya.
Meskipun pada dasarnya pengusaha sukses asal tanah rencong Aceh tersebut sudah sangat sering memberikan santunan yatim piatu, kaum manula bahkan kegiatan bedah rumah kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Sebagai pecinta hewan kuda, Saya sangat prihatin dengan kesulitan mereka dalam mencari nafkah dan juga merawat kuda-kuda dengan memberikan asupan makanan yang baik," kata Dini.
"Semoga saja kegiatan ini dapat berjalan sesering mungkin untuk membantu Para Komunitas Kuda Sewa dari tempat-tempat yang lain.”
Sementara itu, para Komunitas Kuda Sewa Tunas Turangga Mandiri Gunung Mas Puncak Bogor, menyambut kegiatan ini dengan positif.
Kepedulian Almor Stable ini merupakan salah satu hal yang dapat meringankan beban dalam menghadapi masa pandemi virus Covid-19 ini.
“Kami sangat bersyukur atas bantuan ini, semoga segala kepedulian Ibu Dini dapat meringankan beban kami semua.” ujar salah satu perwakilan komunitas, Nandang Rukmana.
Pada kegiatan baksos yang juga disponsori Aragon Horse Feeds selaku produsen pakan kuda dan diinisiasi oleh salah satu media online berkuda.com.
Mereka juga diberikan pelatihan perawatan dan pemasangan tapal (sepatu kuda) yang baik dan benar dengan harapan agar pelatihan tersebut dapat diterapkan saat merawat kuda dengan baik.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Lainnya:
Hasil NBA: Brooklyn Nets Menggila dengan 8 Kemenangan Beruntun
Kisah Khabib Nurmagomedov yang Tumbang Akibat Sakit Gondongan