- PSSI menggelar rapat dengan perwakilan FIFA, AFC, dan beberapa Kementerian, Kamis (13/10/2022).
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menjelaskan pertemuan itu membahas timeline dan action plan transformasi sepak bola Indonesia.
- Berikut ini Skor.id juga memuat timeline Tim Taskforce PSSI, FIFA, AFC, dan Pemerintah Indonesia, ada di bagian bawah tulisan.
SKOR.id - PSSI telah melakukan rapat dengan perwakilan FIFA, AFC, dan beberapa Kementerian di Jakarta, Kamis (13/10/2022).
Dalam pertemuan tesebut didapati kesepakatan membentuk Tim Taskforce atau Satuan Tugas (Satgas) Transformasi Sepak Bola Indonesia.
Dijelaskan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, usai rapat bahwa dalam rapat juga membahas timeline dan action plan dari tim tersebut.
"Perlu kami sampaikan, rapat hari ini adalah pertemuan kita semua, ada diskusi timeline dan action plane dan ini pernyataan bersama," ucapnya.
Lebih lanjut dijabarkan bahwa dalam pertemuan tersebut ada sinkronisasi aturan FIFA dan SOP Polri, serta bakal ada rapat lanjutan perihal ini.
Lalu dari Kemenpora terkait dengan olahraga, Kementerian PUPR soal arahan Presiden RI Joko Widodo untuk mengaudit semua stadion.
"Tadi pemaparan dari Kementerian PUPR bahwa Bapak Menteri saat ini sudah berada di lapangan untuk memastikan," kata Iriawan.
"Soal arahan Presiden berkaitan standarisasi untuk stadion-stadion yang akan dipakai pertandingan olahraga," ia menambahkan.
Kemudian dari Kemendagri, juga terkait stadion yang bakal ada diskusi lanjutan karena stadion-stadion yang ada rata-rata milik pemerintah daerah.
Terakhir Kemenkes, pembahasan terkait kesiapan penanganan kesehatan dalam pertandingan dan aturannya.
Timeline Tim Taskforce PSSI, FIFA, AFC, dan Pemerintah Indonesia:
13 Oktober 2022: Pertemuan membahas timeline dan action plan bersama antara PSSI, Pemerintah Indonesia, FIFA, dan AFC.
17 Oktober 2022: Pertemuan antara FIFA dan PSSI, serta FIFA dan AFC di Kuala Lumpur untuk berkoordinasi.
18 Oktober 2022: Presiden FIFA, Gianni Infantino, akan melakukan pertemuan dengan Presiden RI, Joko Widodo, dan PSSI di Jakarta.
28 Oktober 2022: Ada event FIFA Football for School, untuk pertama kalinya memastikan keamanan sepak bola di Indonesia.
15 November 2022: Presiden FIFA hadir di G20 yang digelar di Bali, untuk menyuarakan Indonesia adalah tempat yang aman untuk ajang internasional dan siap memulai liga.
15-18 November 2022: Pelatihan dan Edukasi untuk stakeholders dan fase tes kelanjutan Liga 1 2022-2023 (pertandingan dan venue dipilih)
25-26 November 2022: Tentative kompetisi Liga 1 2022-2023 mulai berjalan secara keseluruhan.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Liga 1 2022-2023 Direncanakan Lanjut pada Akhir November 2022
Liga 1 Putri Belum Jelas, Akademi Persib Putri Ikut Turnamen di Singapura
Stefano Cugurra Tak Gubris Status Pemain Tua saat Menentukan Starting XI Bali United