- Timnas U-16 Indonesia asuhan Bima Sakti sudah memulai pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat.
- Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti sudah menyiapkan dua laga internal untuk melakukan penilaian dan seleksi pemain.
- Bima Sakti mengungkapkan, bahwa saat ini ia masih membutuhkan striker dan pemain sayap untuk memperkuat lini depan timnas U-16 Indonesia.
SKOR.id - Timnas U-16 Indonesia memulai pemusatan latihan atau training center (TC) di Stadion Madya dan dipimpin pelatih Bima Sakti pada Jumat (15/4/2022) malam.
Latihan dimulai setelah para pemain yang beragama Islam berbuka puasa dan menjalankan ibadah salat Maghrib berjamaah.
Ada 40 pemain yang mengikuti pemusatan latihan timnas U-16 Indonesia. Mereka sangat antusias melahap materi yang diberikan pelatih Bima Sakti.
Jumlah pemain yang mengikuti TC timnas U-16 Indonesia kali ini bertambah 12 orang dibandingkan TC pada Maret 2022.
Bima Sakti sengaja memanggil 12 pemain tambahan yang sudah dipantau di Piala Soeratin, Elite Pro Academy, dan Asprov PSSI.
Dalam pemusatan latihan edisi April 2022, Bima Sakti berharap para pemain timnas U-16 Indonesia yang lama dan yang baru bisa padu.
Para pemain diharapkan memahami tanggung jawab dan bisa menjalankan taktik atau strategi yang disiapkan pelatih di pertandingan.
"Harapan saya bisa memberikan kesempatan kepada pemain baru dan dipadukan dengan pemain yang sudah ada dalam kerangka tim," kata Bima Sakti.
"Mereka dimantapkan lagi, saling mengerti tanggung jawab masing-masing, dan mengerti taktik," tuturnya.
Saat ini, Bima Sakti masih kurang puas dengan kualitas lini depan timnas U-16 Indonesia. Ia terus mencari pemain yang kuat untuk ditempatkan di posisi striker dan sayap.
"Untuk posisi permainan, yang harus diperkuat lagi adalah striker, sayap nomor 7 dan nomor 11. Semoga saya menemukan pemain tersebut," ucap Bima Sakti.
Sementara itu, timnas U-16 Indonesia juga sudah menyiapkan dua laga internal untuk proses penilaian plus seleksi pemain.
Sesi pertama akan digelar pada 17 April 2022 di Stadion Madya. Sedangkan sesi kedua akan dilaksanakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 April 2022.
Bima Sakti menjelaskan, pemain-pemain yang tidak lolos kualifikasinya akan dipulangkan dari TC timnas U-16 Indonesia.
"Rencananya, kami akan melakukan internal game pada tanggal 17 (April). Ini sekalian melihat sejauh mana kondisi mereka," ujar Bima Sakti.
"Kemudian juga bagian dari penilaian, apakah pemain itu bisa lanjut atau dipulangkan," katanya.
"Rencananya, saat ulang tahun PSSI pada 19 April 2022 akan ada internal game lagi di SUGBK."
"Jadi ada dua sesi internal game untuk mereka bisa menunjukkan kemampuannya," katanya menambahkan.
Berita Timnas U-16 Indonesia Lainnya:
40 Pemain Dipanggil Timnas U-16 Indonesia, Persija Penyumbang Terbanyak
Exco PSSI: Tak Ada Naturalisasi untuk Timnas U-16 Indonesia
Bima Sakti Bahagia Timnas U-16 Indonesia Punya Banyak Calon Striker Masa Depan