- Kehadiran Ferdinand Sinaga semakin membuat stok penyerang Persis Solo menumpuk untuk Liga 2 2021.
- Meski menjadi penyerang ke-12 yang datang, Ferdinand Sinaga tak gentar bersaing di Persis Solo.
- Menumpuknya penyerang di Persis Solo, juga membuat Ferdinand Sinaga termotivasi tampil baik saat latihan dan berlaga.
SKOR.id - Persis Solo kedatangan satu penyerang lain untuk menghadapi Liga 2 2021 yakni Ferdinand Sinaga.
Ferdinand Sinaga yang sebelumnya membela Persib Bandung diresmikan sebagai pemain anyar Persis Solo pada Rabu (30/6/2021) malam.
Dengan datangnya Ferdinand Sinaga, otomatis menambah jumlah kompisisi penyerang Persis yang kini menjadi 12 pemain.
Sebab, sebelumnya Persis Solo sudah mendatangkan 11 pemain yang juga berposisi sebagai penyerang.
Mereka adalah Alberto ''Beto'' Goncalves, Rivaldo Bawuo, Irfan Jauhari, Heri Susanto dan Miftahul Hamdi.
Kemudian Assanur Rijal ''Torres'', Azka Fauzi, Yussa Nugraha, Agi Pratama, Marinus Wanewar dan Wahyu Agong.
Terkait gemuknya kompisisi lini depan Laskar Sambernyawa, julukan Persis, Ferdinand mengaku tidak ada masalah.
Bahkan, penyerang berusia 32 tahun itu mengaku siap untuk bersaing dengan 11 penyerang lain di tim barunya itu.
"Justru itu bagus untuk semua pemain. Semakin banyak pemain maka persaingan juga semakin sehat," kata Ferdinand, dari laman resmi Persis.
"Sehingga dari staf pelatih mudah untuk memilih siapa yang turun bermain berdasarkan siapa yang paling siap dan memberikan yang terbaik di setiap kesempatan," ia menambahkan.
Adapun penyerang yang memiliki julukan The Dragon itu berambisi untuk menampilkan perfoma terbaiknya untuk Persis.
"Jadi, saya akan memberikan yang terbaik di setiap latihan dan pertandingan," Ferdinand memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Persis Lainnya:
Ferdinand Sinaga Tertantang dengan Target Persis Solo di Liga 2 2021