- Charis Yulianto mengatakan sosok pemain senior penting pada lini belakang timnas Indonesia.
- Fachruddin Aryanto dan Johan Ahmat Farizi adalah pemain yang dipanggil untuk timnas Indonesia.
- Menurut Charis Yulianto, sosok Fachruddin Aryanto dan Johan Ahmad Alfarizi bisa jadi pembeda.
SKOR.id - Dari delapan pemain belakang yang dipanggil Shin Tae-yong, pelatih timnas Indonesia, dua di antaranya adalah bek senior.
Dua pemain itu adalah Fachruddin Aryanto dan Johan Ahmat Farizi. Adapun enam pemain lainnya adalah bek muda yang usianya masih belum genap 25 tahun.
Mereka adalah Koko Ari Araya, Arif Satria, Ryuji Utomo Prabowo, Rachmat Irianto, Asnawi Mangkualam Bahar, dan Andy Setyo.
Charis Yulianto, mantan bek timnas Indonesia, mengatakan dua pemain senior yang dipanggil timnas Indonesia dapat menjadi mentor para bek muda.
Fachruddin dan Alfarizi bisa menuangkan pengalaman bertanding internasional mereka kepada pemain muda seperti Koko Ari dan Arif Satria.
"Saya pikir mereka pemain senior yang berpengalaman," kata Charis Yulianto saat dihubungi Skor.id, Selasa (4/8/2020) siang.
"Saya pikir dia juga bisa memberikan pengalamannya buat adik-adiknya nanti di timnas senior bisa membimbing mereka," Charis menambahkan.
Lebih dari itu, Charis juga menilai pengalaman bertanding internasional Fachruddin dan Farizi sudah cukup mumpuni.
"Dalam tim memang sangat perlu sekali sosok pemain berpengalaman. Fachrudin juga Alfarizi sudah lama bermain, berpengalaman di timnas juga," ujar Charis.
Skuad timnas Indonesia sudah berkumpul di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat guna memulai persiapan menatap laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Namun, dari rencana menjalani pemusatan latihan pada 25 Juli 2020, diundur ke 1 Agustus 2020 karena pemain menjalani karantina antisipasi Covid-19.
Sayangnya, rencana pada 1 Agustus kembali gagal terlaksana dan hingga kini belum ada keterangan pasti kapan timnas Indonesia akan berlatih.
Hanya tersiar kabar yang itu tercantum dalam surat Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, timnas Indonesia akan berlatih pada 7 Agustus 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Charis Yulianto Komentari Pemain Belakang Timnas Indonesia Pilihan Shin Tae-yong
PSSI Ungkit Perlakuan Khusus ke Shin Tae-yong untuk TC Timnas Indonesia di Korsel
Banyak Hal yang Ditutup-tutupi PSSI terkait TC Timnas Indonesia