- Pelatih timnas Nepal, Abdullah Al Mutairi, akan menghadapi negara asalnya Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023.
- Abdullah Al Mutairi akan bekerja secara profesional untuk Nepal dan ingin memberi kekalahan kepada Kuwait.
- Kemenangan atas Kuwait memiliki arti sangat penting bagi Nepal untuk menjaga asa lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
SKOR.id - Timnas Nepal bakal bertemu Kuwait pada laga lanjutan babak penyisihan Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Laga tersebut menjadi ajang pencarian kebangkitan bagi kedua tim. Pasalnya, Nepal maupun Kuwait sama-sama menelan kekalahan di laga perdana.
Nepal takluk dari Yordania dengan skor 0-2, sedangkan Kuwait kalah dari Indonesia dengan skor tipis 1-2.
Keberhasilan timnas Indonesia atas Kuwait sepertinya turut membangkitkan semangat para pemain Nepal. Asa mereka untuk bersaing di Grup A tak padam.
Apalagi pelatih timnas Nepal, Abdullah Almutairi, telah memprediksi Indonesia mampu bersaing di Grup A karena diperkuat pemain-pemain yang berkompetisi di Eropa.
Abdullah Almutairi pun bertekad memberikan perlawanan terbaik kepada tim tuan rumah Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Sabtu (11/6/2022) malam.
Ia yang merupakan pelatih berkebangsaan Kuwait akan tetap bekerja secara profesional, ingin mencari kemenangan demi menjaga peluang \lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
View this post on Instagram
"Saya mengatakan ini bukan karena saya menentang Kuwait, tetapi karena kekalahan Al-Azraq (julukan Kuwait) adalah penting untuk timnas Nepal," kata Abdullah Almutairi, dikutip dari media Kuwait, Al-Anba.
Lebih lanjut ia menyatakan kepada pendukung Nepal sangat bangga dengan para pemainnya saat ini. Hal itu dinyatakan melalui akun Instagram pribadinya, Kamis (9/6/2022).
"Penggemar Nepal yang terhormat. Pemain berjuang keras untuk negara, bendera, dan Anda," tulis Abdullah Almutairi.
"Saya sangat bangga dengan para pahlawan kami. Kami masih di awal strategi kami. Terima kasih atas cinta dan dukungan," ia menambahkan.
Sementara itu, untuk mengalahkan Kuwait, Nepal akan menerapkan strategi yang berbeda dari laga melawan Yordania.
Nepal yang banyak bermain bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik yang gagal ke lini pertahanan Yordania, tak akan diulang di laga menghadapi Kuwait.
Berita Kualifikasi Piala Asia 2023 Lainnya:
Pelatih Yordania Mulai Perhitungkan Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Piala Asia 2023
Skor Indeks Kualifikasi Piala Asia 2023: MoTM dan Rating Pemain Timnas Indonesia vs Kuwait
Hasil Kualifikasi Piala Asia 2023: Yordania Tundukan Nepal 2-0