- Serbia tampil sebagai juara FIBA EuroBasket Women 2021 setelah mengalahkan Prancis 63-54 pada laga final.
- Ini menjadi kali kedua Sonja Vasic dan kolega menjuarai ajang itu setelah edisi tahun 2015.
- Sementara itu, kebuntuan Prancis berlanjut karena selalu finis sebagai runner up dalam lima edisi terakhir FIBA EuroBasket Women 2021.
SKOR.id - Timnas Basket Putri Serbia sukses mengukir sejarah manis setelah tampil sebagai juara ajang EuroBasket Women 2021.
Kepastian didapat setelah Serbia mengalahkan Prancis dalam laga final di Pabellon Municipal Fuente de San Lluis, Valencia, Spanyol pada Senin (28/6/2021) dini hari WIB.
Serbia sempat mendapat perlawanan alot pada awal kuarter pertama. Namun, tim asuhan Marina Maljkovic itu sukses keluar dari tekanan dan menguasai laga.
Serbia yang selalu mencetak poin lebh banyak di setiap kuarter akhirnya memenangi laga dengan skor 63-54.
Ini jadi kali kedua Timnas Basket Putri Serbia menjuarai EuroBasket Women. Sebelumnya, mereka sukses menyabet gelar pada edisi tahun 2015.
????????????????????@KSSrbije ???????? ARE CROWNED #EuroBasketWomen CHAMPIONS FOR THE 2ND TIME IN THEIR HISTORY! pic.twitter.com/PnAomcBp4H— FIBA Women's EuroBasket (@EuroBasketWomen) June 27, 2021
Kegembiraan Serbia makin lengkap setelah Sonja Vasic terpilih sebagai pemain terbaik alias MVP FIBA EuroBasket Women 2021.
Pemain 32 tahun itu tampil cemerlang sepanjang turnamen dengan membukukan rata-rata 15,5 poin, 7,2 rebound, dan 4,2 assist dari enam laga yang dilakoni.
Pada sisi lain, hasil final akhir pekan lalu memperpanjang kebuntuan Prancis dalam kompetisi basket dwi tahunan tersebut.
Prancis selalu menuntaskan kompetisi sebagai runner up dalam lima edisi terakhir. Secara total, mereka sudah delapan kali finis kedua.
Sementara itu, posisi ketiga EuroBasket Women 2021 jadi milik Belgia. Julie Allemand dan kawan-kawan finis ketiga setelah mengalahkan Belarus dengan skor 77-69.
Selanjutnya, FIBA EuroBasket Women 2023 (edisi ke-39) bakal digelar di Slovenia dan Israel.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Basket Lainnya:
Playoff Kualifikasi, Ajang Pemanasan Timnas Basket Indonesia Menuju Piala Asia FIBA 2021
Dua Bulan Jelang Piala Asia FIBA, Ini Pekerjaan Rumah Timnas Basket Indonesia