- Ajang Badminton Asia Championships (BAC) 2022 resmi dibuka pada Selasa (26/4/2022) hari ini.
- Sebanyak tujuh wakil Indonesia berlaga pada hari pertama, termasuk dua tunggal putri yang mengawali perjuangan dari kualifikasi.
- Lima wakil berhasil melangkah ke babak selanjutnya, namun langkah dua wakil mesti terhenti di laga perdana.
SKOR.id - Perjuangan para wakil Indonesia di BAC 2022 dimulai pada Selasa (26/4/2022) hari ini.
Sebanyak tujuh wakil berlaga di Multinlupa Sports Complex, Manila, Filipina. Dua di antaranya dari babak kualifikasi.
Dua wakil yang mesti melewati babak kualifikasi adalah pemain tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi dan Stephanie Widjaja.
Keduanya berhasil memenangi dua laga kualifikasi sehingga berhak masuk ke babak kesatu yang akan digelar esok hari.
Langkah Komang dan Stephanie diikuti tiga wakil lainnya yang berhasil menorehkan kemenangan di laga perdana mereka.
Di antaranya ketiganya, kemenangan pasangan ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi yang paling sensasional.
Bagaimana tidak, mereka menumbangkan unggulan keenam asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet dalam dua gim langsung.
Kemenangan juga berhasil ditorehkan pasangan unggulan keempat, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Duo FajRi berhasil mengalahkan wakil India, M. R. Arjun/Dhruv Kapila dalam dua gim langsung, 21-16, 24-22.
Sementara pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga membukukan hasil positif dengan mengalahkan wakil India, Venkat Gaurav Prasad/Juhi Dewangan.
Sayangnya, Indonesia harus kehilangan dua wakil pada hari pertama ini, yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Fikri/Bagas tumbang dari Akira Koga/Taichi Saito, sedangkan Rehan/Lisa mesti menyerah dari unggulan kedua, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di hari pertama BAC 2022, Selasa (26/4/2022):
Kualifikasi
WS
- Komang Ayu Cahya Dewi vs De Guzman Mikaela Joy (Filipina): 25-23, 21-8
- Komang Ayu Cahya Dewi vs Myisha Mohd Khairul (Malaysia): 21-18, 21-9
- Stephanie Widjaja vs Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq (Maladewa): 21-4, 21-8
- Stephanie Widjaja vs Janelle Anne Andres: 21-10, 21-8
Babak Kesatu
MD
- Akira Koga/Taichi Saito (Jepang) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana: 18-21, 21-17, 21-17
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs M. R. Arjun/Chruv Kapila: 21-16, 24-22
XD
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong/6): 21-10, 21-19
- Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (4) vs Venkat Gaurav Prasad/Juhi Dewangan (India): 21-19, 21-13
- Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang/2) vs Rehan naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati: 21-5, 21-12.
Berita Badminton Asia Championship lainnya:
BAC 2022: Jumpa An Se-young di Babak Pertama, Ini Strategi Stephanie Widjaja
BAC 2022: 2 Tunggal Putri Amankan Tiket Babak Utama