- Popularitas Greysia Polii dan Apriyani Rahayu melonjak tajam seiring keberhasilan meraih emas Olimpiade Tokyo 2020.
- Ini ditandai dengan followers mereka di Instagram yang naik secara signifikan.
- Apriyani Rahayu jadi atlet yang paling banyak dibicarakan di Facebook seluruh dunia.
SKOR.id - Kesuksesan yang diraih Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020 turut berpengaruh pada popularitas keduanya.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu mencetak sejarah dengan menjadi ganda putri Indonesia pertama yang meraih emas Olimpiade, Senin (2/8/2021).
Seketika itu pula, keduanya menjadi sorotan nasional. Namanya menjadi pembahasan, tak terkecuali di media sosial.
Naiknya popularitas Greysia Polii/Apriyani Rahayu ditandai dengan statistik media sosial yang dirilis Facebook, Selasa (3/8/21).
Dalam kurun waktu 24 jam terakhir, kedua atlet putri ini mengalami kenaikan followers yang sangat signifikan di Instagram.
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Berdasarkan rilis yang diterima Skor.id, Greysia Polii mendapatkan 418.427 pengikut baru atau naik sebesar 87,2 persen.
Sedangkan rekannya, Apriyani Rahayu, memiliki 342.417 followers baru. Meski kalah dari Greysia Polii, persentase kenaikannya 146,92 persen.
Dan, dalam 24 jam terakhir, Apriyani Rahayu jadi atlet yang paling banyak dibicarakan di Facebook di seluruh dunia.
Adapun untuk Greysia Polii, masih menurut rilis tersebut, menempati peringkat kelima yang paling banyak dibahas di Facebook.
Postingan ucapan selamat dari pemain ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo, kepada rekan sepelatnasnya itu jadi trending di Indonesia.
Atas prestasi Greysia Polii/Apriyani Rahayu pula, saat ini, bulu tangkis jadi olahraga yang paling banyak dibicarakan di Facebook Indonesia.
Padahal, label tersebut biasanya dipegang oleh sepak bola. Kini, si kulit bundar hanya jadi olahraga nomor tiga.
Sepak bola bahkan tergusur oleh angkat besi yang ada di urutan kedua, menyusul kesuksesan mereka meraih tiga medali di Olimpiade Tokyo.
Angkat besi menyumbangkan satu perak (Eko Yuli Irawan) dan dua perunggu (Windy Cantika Aisah dan Rahmat Erwin Abdullah) di Tokyo 2020.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Olimpiade Tokyo 2020: Nurul Akmal Tetap Bersyukur meski Gagal Rebut Medali https://t.co/p0IuCyC1rp— SKOR.id (@skorindonesia) August 2, 2021
Berita Greysia Polii/Apriyani Rahayu Lainnya:
Potret Kedekatan Greysia Polii dengan Agnez Mo, Sempat Jadi Model Video Klip
Narsis, Politisi Beri Ucapan Selamat kepada Greysia/Apriyani dengan Foto Diri Lebih Besar