- Greysia Polii/Apriyani Rahayu tersingkir dengan cara menyakitkan dari BWF World Tour Finals 2020.
- Hanya butuh menang satu gim, mereka malah kalah straight game dari pasangan Malaysia, Chow Mei Kuan/Le Meng Yean.
- Pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian mengatakan, anak asuhnya terlalu percaya diri.
SKOR.id - Greysia Polii/Apriyani Rahayu tersingkir dari BWF World Tour Finals 2020 dengan cara menyakitkan. Sudah di atas angin lantaran telah mengantongi dua kemenangan, mereka akhirnya gagal ke semifinal.
Jumat (29/1/21) di Impact Arena, Bangkok, ganda putria terbaik Indonesia ini secara mengejutkan ditundukkan straight game oleh pasangan Malaysia, Chow Mei Kuan/Le Meng Yean, 13-21, 17-21.
Padahal untuk lolos, Greysia Polii/Apriyani Rahayu butuh menang 1 gim. Dengan kekalahan straight gim, mereka sama-sama memiliki selisih gim 4-3 dengan Chow Mei Kuan/Le Meng Yean.
Chow Mei Kuan/Le Meng Yean berhak menempati posisi kedua karena menang head to head atas Greysia/Apriyani.
Pelatih ganda putri Indonesia, Eng Hian mengatakan, dua anak asuhnya terlalu percaya diri sebelum turun ke lapangan. Hal ini akhirnya menjadi bumerang.
"Greysia/Apriyani tidak siap mental untuk bertanding. Mereka merasa terlalu percaya diri di awal pertandingan," kata Eng Hian.
"Akhirnya, mereka malah tidak dapat mengatasi situasi di lapangan. Mereka pun kalah dan tersingkir."
Eng Hian mengatakan, Greysia maupun Apriyani sama sekali tidak mengalami penurunan fisik. Problem pada laga ini jelas, yaitu kegagalan mereka menunjukkan mentalitas seorang juara.
"Seharusnya, pemain selevel mereka sudah mampu berpikir positif. Mereka benar-benar tak menunjukkan mentalitas seorang juara," kata Eng Hian.
Indonesia hanya tinggal memiliki satu wakil pada babak semifinal. Hanya pasangan ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang mampu melaju ke empat besar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Diplomasi Indomie Menuju BWF World Tour Finals: Perjanjian Anthony Ginting, Vittinghus, dan Bos Indofood https://t.co/WhigNOFgWK— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 28, 2021
Berita BWF World Tour Finals 2020 Lainnya:
BWF World Tour Finals 2020: 4 Wakil Indonesia Tumbang, Ahsan/Hendra Melaju ke Semifinal
BWF World Tour Finals 2020: Menang Comeback, Ahsan/Hendra Amankan Tiket Semifinal
BWF World Tour Finals 2020: Greysia/Apriyani Dihentikan Wakil Malaysia