SKOR.id - Kolaborasi yang dinantikan antara Mobile Legends dan Naruto sudah semakin dekat dan menarik untuk ditunggu penggemar.
Mobile Legends sudah beberapa kali mengunggah postingan terkait dengan kolaborasi yang cukup dinantikan oleh para penggemar itu.
Uzumaki Naruto yang akan menjadi karakter utama dari kolaborasi MLBB dengan Naruto juga telah ditease penampilannya di land of dawn.
Dalam video teaser terbarunya diperlihatkan skin Uzumaki Naruto yang akan menjadi skin dari hro baru Mobile Legends, Lukas.
Dalam video berdurasi singkat tersebut terlihat bagaimana skill dari Lukas dengan skin Naruto menjadi skil dari Naruto Uzumaki.
Jutsu dari Naruto yang ada di dalam anime yang sangat familiar dengan para penggemar juga hadir dalam kolaborasi dengan Mobile Legends.
Tidak cukup sampai di situ, perubahan Naruto menjadi rubah ekor sembilan atau Kyuubi juga akan menjadi salah satu hasil kolaborasi.
Selain Naruto sejumlah tokoh utama yang menjadi rekan Naruto juga akan menjadi skin di kolaborasi Mobile Legends dengan Naruto.
Sasuke, Sakura, Kakashi hingga Gaara akan menjadi skin-skin yang bakal hadir di dalam kolaborasi Mobile Legends dengan Naruto.
Dalam video teaser tersebut juga diungkap tanggal kolaborasi Mobile Legends dan Naruto akan mulai berlangsung nantinya.
Kolaborasi Mobile Legends dengan Naruto direncanakan bakal hadir ke tengah-tengah penggemarnya mulai bulan depan tepatnya pada 2 Mei.