- Saina Nehwal dan Kidambi Srikanth jaga asa untuk lolos Olimpiade 2020.
- BWF telah menetapkan 26 April 2020 sebagai batas akhir pengumpulan poin menuju Tokyo.
- Masih tersisa delapan turnamen yang bisa diikuti, termasuk Thailand Masters.
SKOR.id – Saina Nehwal dan Kidambi Srikanth harus bisa meraih hasil apik dalam Thailand Masters, 21-26 Januari 2020, demi menjaga peluang lolos ke Olimpiade Tokyo.
enampilan inkonsisten sepanjang 2019 membuat keduanya harus bekerja ekstra untuk menembus zona aman atau 16 besar Race to Tokyo hingga 26 April 2020.
Saat ini, Saina Nehwal tercecer di luar batas aman atau peringkat ke-22 tunggal putri BWF Race to Tokyo. Adapun kompatriotnya, tertahan di posisi ke-23 sektor putra.
Kondisi berbeda dirasakan Pusarla V Sindhu yang kini menempati peringkat keenam tunggal putri, serta Sai Praneeth B di posisi kedelapan Race to Tokyo.
Baca Juga: Indonesia Masters 2020: Ganda Campuran Belum Percaya Diri
Tahun lalu, Saina Nehwal dan Kidambi Srikanth kerap tersingkir pada babak awal turnamen besar. Bahkan, tak jarang, keduanya kalah dari pemain muda.
Praktis, kedua pebulu tangkis top India tersebut hanya punya waktu tiga bulan karena BWF sudah menentukan tenggat akhir kualifikasi pada 26 April 2020.
Merujuk pada peluang lolos, Kidambi Srikanth harus bisa membuat lompatan besar jika ingin mengamankan tiket lolos Olimpiade Tokyo, Agustus mendatang.
Pasalnya, ia selalu tersingkir pada babak pertama dalam dua turnamen yang diikuti, awal tahun ini masing-masing Malaysia Masters dan Indonesia Masters 2020.
Baca Juga: Perbaiki Kelemahan, BNI 46 Siap Mengarungi Proliga 2020
Turun di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Srikanth kalah 17-21, 5-21 dari Chou Tien Chen. Lalu, di Istora, Jakarta, ia takluk 21-18, 12-21, dan 14-21 dari Shesar Hiren Rhustavito.
Hasil lebih baik didapat Saina, yang melaju hingga perempat final Malaysia Masters 2020. Ketika itu, dia disingkirkan Carolina Marin asal Spanyol, 8-21, 7-21.
Adapun dalam Indonesia Masters, pemain yang sudah tiga kali tampil dalam Olimpiade itu kalah pada babak pertama dari Sayaka Takahashi, 21-19, 13-21, 5-21.
Total, ada delapan turnamen BWF yang bisa diikuti oleh keduanya hingga 26 April mendatang dan Thailand Masters 2020 menjadi salah satu di antaranya.
Sumber: mykhel.