- Penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Karate 1-Series A 2022 di Istora Senayan, Jakarta, menuai pujian World Karate Federation (WFK).
- Wakil Presiden WFK, Jose Garcia Maanon, mengaku puas dengan kinerja panitia penyelenggara.
- NOC Indonesia berharap PB FORKI dapat dengan rutin menggelar event serupa untuk kedepannya.
SKOR.id - Penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Karate 1-Series A 2022 di Istora Senayan, Jakarta, berhasil berlangsung dengan sukses.
Kejuaraan yang digelar pada 18-20 November 2022 itu menuai pujian dari pihak World Karate Federation (WFK).
Hal ini disampaikan oleh Presiden NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari, dalam konferensi pers yang berlangsung di tengah kompetisi pada Minggu (20/11/2022).
Okto berujar Wakil Presiden WFK, Jose Garcia Maanon, puas dengan kinerja panitia penyelenggara yang berhasil menyelenggarakan kompetisi dengan sangat baik.
"Tadi saya juga ngobrol dengan wakil presiden WKF, dia bilang sama sekali tidak ada komplain," Okto mengungkapkan.
"Karena dari awal baik dalam pertandingan maupun di luar pertandingan semuanya dipersiapkan dengan sangat baik oleh tim dari penyelenggara kejuaraan dunia."
Lebih lanjut, Okto berharap Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (PB FORKI) dapat dengan rutin menggelar event internasional serupa di masa depan.
Sebab, Indonesia dinilai sudah sangat memumpuni untuk menyelenggarakan event-event olahraga level internasional.
"Evaluasi saya cuma satu, acara kaya gini harus sering-sering diadakan di Indonesia oleh FORKI," kata Okto.
"Kami bersyukur tahun-tahun ini, bulan-bulan ke depannya, akan menjadi bulan yang sibuk dalam penyelenggaraan kegiatan internasional."
Sementara itu, Indonesia selaku tuan rumah berhasil membawa pulang total 11 medali emas dalam Kejuaraan Dunia Karate 1-Series A 2022.
Torehan 11 medali itu terdiri dari tiga emas, tiga perak, dan lima perunggu. Adapun raihan tiga medali emas berhasil direbut dari nomor female team kata, male team kata, female kumite +68 kg.
Hasil ini jadi pencapaian Indonesia yang terbaik sepanjang sejarah karena mampu berprestasi di ajang dunia. Sebab, selama kejuaraan WKF digelar, Indonesia tidak mendapatkan emas untuk kategori senior.
Baca Berita Karate Lainnya:
Indonesia Bawa Pulang 3 Emas Kejuaraan Dunia Karate 1-Series A 2022 di Jakarta
NOC Indonesia Puji Penyelenggaraan Kejuaraan Dunia Karate 1-Series A 2022