SKOR.id - Wakil Cina di M5 World Championship, KeepBest Gaming, mengatakan tim-tim tak boleh meremehkan kehadiran mereka.
M5 World Championship akan jadi kali pertama ada wakil dari Cina di turnamen terbesar Mobile Legends: Bang Bang, dengan Cina dikenal sebagai salah satu negara terkuat di hampir semua gim esports.
Kini, KeepBest Gaming jadi wakil Cina usai memenangi China Qualifier dan lolos ke babak Wildcard M5 World Championship.
Di babak Wildcard, KeepBest Gaming atau lebih sering disebut KBG akan bertemu tujuh tim lainnya guna memperebutkan dua tiket ke babak utama M5 World Championship.
Wildcard akan dilangsungkan di Jio Space, Kuala Lumpur, Malaysia, 23-25 November 2023 mendatang.
KeepBest Gaming adalah salah satu tim esports asal Cina yang memiliki banyak divisi di bawahnya termasuk Valorant, tetapi salah satu tim divisi mereka yang paling terkenal adalah divisi Wild Rift. Bukan main-main, KeepBest Gaming berhasil menjadi juara Asia pada bulan Juli lalu!
Kini, akun resmi MLBB melakukan wawancara dengan manager dari KeepBest Gaming Esports yang tak ingin diremehkan oleh lawan-lawan mereka.
M5 World Championship akan jadi turnamen Internasional pertama kalian, bagaimana perasaan kalian?
Terima kasih untuk Moonton dan penyelenggara. Ini merupakan hal yang besar bagi kami, bagi komunitas MLBB Cina, karena ini jadi turnamen pertama yang kami ikuti.
Kami akan mendapatkan banyak hal yang bisa kami pelajari dari tim-tim lain. Banyak hal yang perlu kami buktikan dan tunjukkan, keunikan dari tim Cina.
Ingin bertemu tim mana di babak grup?
Tim asal Malaysia dan Mongolia terlihat lebih kuat, jadi kami ingin bertemu dengan mereka.
Kami juga ingin bertemu dengan ECHO, karena saya rasa kami bisa belajar banyak dari mereka. Jika kami lolos ke babak utama M5 World Championship, kami akan bahagia jika bisa bertemu mereka.
Apakah ada pesan untuk lawan-lawan kalian?
Pertama, kami sangat bahagia bisa jadi bagian babak Wildcard. Saya rasa semua tim di babak Wild card itu kuat, tetapi Cina selalu jadi kekuatan yang diakui di skena esports MOBA, jadi jangan remehkan kami.
Mungkin kamu baru di MLBB, tetapi kami punya kepercayaan diri bisa lolos babak utama M5 World Championship.