- Erik Lamela keluar sebagai pemenang gelar Puskas Award 2021.
- Lamela menang nominasi ini berkat golnya untuk Tottenham Hotspur ke gawang Arsenal pada Maret 2021 lalu.
- Pemain yang kini membela Sevilla itu berterima kasih kepada Spurs.
SKOR.id - Winger Sevilla, Erik Lamela, berterima kasih kepada mantan timnya, Tottenham Hotspur usai memenangi Puskas Award.
Berbagai penghargaan diumumkan oleh FIFA pada gelaran The Best FIFA Football Awards 2021, Selasa (18/1/2022) dini hari WIB.
Dari beberapa nominasi yang diadakan, ada satu nominasi bernama Puskas Award alias gol terbaik.
Erik Lamela dinobatkan sebagai pemenang penghargaan ini mengalahkan Mehdi Taremi dan Patrik Schick.
Lamela memenangkan Puskas Award berkat golnya untuk Tottenham Hotspur ke gawang Arsenal pada Maret lalu.
"Terima kasih banyak, saya sangat senang memenangkan penghargaan ini. Jujur saya tidak berpikir apa-apa pada saat itu," ujarnya saat dihubungi pihak penyelenggara dikutip Football London.
"Saya tidak sadar betapa spesialnya gol itu. Saya hanya menendang bolanya dan berlari di lapangan bersama rekan setim saya," imbuh Lamela.
Meski kini sudah tidak berseragam Tottenham Hotspur, Erik Lamela tidak lupa berterima kasih kepada tim London Utara tersebut.
"Terima kasih Spurs. Terima kasih para penggemar, terima kasih untuk rekan setim saya," kata Lamela.
Erik Lamela cukup lama memperkuat tim berjuluk The Lilywhites tersebut, dari tahun 2013 sampai 2021.
Berita FIFA Awards Lainnya:
FIFA Awards 2021: Tiga Pilihan Shin Tae-yong, Tak Ada Messi atau Ronaldo
FIFA FIFPro World XI: Tidak Ada Mohamed Salah, Edouard Mendy, serta Wakil Barcelona