- Erik Lamela terpilih sebagai pemenang Puskas Award 2021, Selasa (18/1/2022) dini hari WIB.
- Erik Lamela menang nominasi tersebut berkat golnya untuk Tottenham Hotspur ke gawang Arsenal Maret 2021 lalu.
- Ia menyusul Son Heung-min yang memenangi penghargaan tersebut tahun lalu.
SKOR.id - Dua pemain Tottenham Hotspur menguasai gelar Puskas Award dua tahun beruntun usai Erik Lamela menjadi pemenang.
Berbagai penghargaan diumumkan oleh FIFA pada gelaran The Best FIFA Football Awards 2021, Selasa (18/1/2022).
Dari beberapa nominasi yang dimumumkan, ada satu nominasi bernama Puskas Award alias gol terbaik.
Erik Lamela dinobatkan sebagai pemenang penghargaan ini mengalahkan Mehdi Taremi dan Patrik Schick.
Lamela memenangkan Puskas Award 2021 berkat golnya untuk Tottenham Hotspur ke gawang Arsenal pada Maret 2021 lalu.
Pemain asal Argentina ini berterima kasih kepada The Lilywhites meski saat ini ia sudah berseragam Sevilla.
Tottenham Hotspur pun mendominasi penghargaan ini dalam dua tahun terakhir setelah sebelumnya Son Heung-min yang keluar sebagai pemenang.
Ya, Son Heung-min memenangkan Puskas Award tahun lalu melalui golnya ke gawang Burnley di Liga Inggris.
Kala itu Son Heung-min mengalahkan dua pemain asal Uruguay, Giorgian de Arrascaeta serta Luis Suarez.
Dua gol yang membuat Tottenham Hotspur menguasai Puskas Award dua tahun terakhir dapat disaksikan lewat tayangan berikut ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Cristiano Ronaldo dan Marcus Rashford Berpeluang Turun Lawan Brentford
VIDEO: Diogo Jota, Sang Panakluk Arsenal di Emirates Stadium