- PSSI berencana menempatkan Shin Tae-yong fokus hanya menangani timnas U-20.
- Rencana ini berkaitan dengan persiapan Piala Dunia U-20.
- Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan menegaskan menghormati kontrak pelatih asal Korea Selatan tersebut.
SKOR.id - Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) melalui ketua umumnya, Mochamad Iriawan, menyatakan akan meminta pelatih Shin Tae-yong untuk hanya fokus menangani timnas U-20.
Pernyataan tersebut disampaikan Mochamad Iriawan pada Jumat (10/6/2022) malam dan telah dikabarkan melalui akun Instagram PSSI.
Belakangan ini, memang muncul pertanyaan besar terkait masa depan pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Terkait hal itu pula, Mochamad Iriawan menegaskan bahwa PSSI menghormati kontrak Shin Tae-yong.
"Buat federasi (PSSI), kami harus menghormati kodrat yang bersangkutan, kodratnya yaitu empat tahun yaitu sampai 2023," kata Mochamad Iriawan.
"Jadi perlu dipahami dan disepakati bahwa kontrak Shin Tae-yong harus dihormati, yaitu hingga akhir 2023 nanti," kata Mochamad Iriawan lagi.
Menurut Mochamad Iriawan yang juga kerap disapa dengan Iwan Bule ini, saat kongres PSSI beberapa waktu lalu, PSSI telah memanggil Shin Tae-yong.
Dalam pertemuan tersebut yang juga dihadiri Exco (komite ekskutif PSSI), dibahas apa yang telah dilakukan terkait tiga kelompok umur timnas Indonesia.
"Kami kemudian berdiskusi dengan Exco dan kita menginginkan, Shin Tae-yong untuk menangani kelompok umur U-20 saja yang dia tangani," kata Mochamad Iriawan lagi.
Namun demikian, Mochamad Iriawan menyatakan bahwa semua ini akan diputuskan kemudian setelah Shin Tae-yong kembali dari tugasnya yang saat ini mendampingi timnas Indonesia di kualifikasi Piala Asia 2023.
Indonesia berhasil mengalahkan Kuwait, 2-1, pada laga Rabu (8/6/2022) malam waktu setempat.
"Tapi, kami belum pasti apa jawaban yang bersangkutan, kami akan tunggu setelah dia pulang dari Kuwait," kata Mochamad Iriawan lagi.
Rencana ini tidak terlepas dari timnas U-20 Indonesia yang akan tampil di Piala Dunia U-20, di mana Indonesia sebagai tuan rumah.
"Yang pasti kami sudah sepakat dengan Exco bahwa minimal persiapan untuk Piala Dunia U-20 tahun depan, jadi fokus di sana," kata Mochamad Iriawan.
Baca Juga Berita Timnas Indonesia Lainnya:
Efek Kalahkan Kuwait, Shin Tae-yong Langsung Bicara Laga Timnas Indonesia Selanjutnya
Skor Indeks Kualifikasi Piala Asia 2023: MoTM dan Rating Pemain Timnas Indonesia vs Kuwait
Ranking FIFA Timnas Indonesia Merangkak Naik Usai Tekuk Kuwait 2-1