SKOR.id – Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis update ranking untuk pekan ke-32 musim ini, Selasa (8/8/2023). Sejumlah wakil Indonesia bertahan di posisinya, tetapi sebagian membuat peningkatan.
Tidak ada perubahan berarti bagi atlet-atlet unggulan Merah Putih. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjaga statusnya sebagai ganda putra no.1 dunia, meski terhenti di perempat final Australian Open 2023 pekan lalu.
Fajar/Rian memiliki total 92.729 poin. Namun posisi mereka makin tidak aman karena hanya unggul 4.268 angka atas pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, yang menempati peringkat kedua.
Ganda putra Indonesia lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus merosot satu posisi ke urutan sembilan. Sedangkan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bertahan di peringkat ke-10.
Dari sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting masih menduduki posisi kedua. Ia terpaut 20.094 poin dari pebulu tangkis Denmark Viktor Axelsen, yang belum tergoyahkan sebagai yang terbaik di dunia.
Seperti Ginting, Jonatan Christie juga tidak mengalami perubahan dalam ranking BWF pekan ini. Jojo tetap berada di urutan kelima, berjarak 14.640 poin di belakang kompatriotnya tersebut.
Pada sisi lain, Shesar Hiren Rhustavito meroket sebanyak 14 posisi. Ia sekarang menempati ranking 45 dari sebelumnya di peringkat ke-59. Ini berkat keberhasilan Vito menembus 16 besar Australian Open 2023.
Bukan hanya Vito, di sektor tunggal putri, Komang Ayu Cahya Dewi berhasil tembus Top 50, mengoleksi 27.370 poin. Pebulu tangkis asal Bali ini melesat 11 peringkat, dari sebelumnya posisi ke-56 ke ranking 45.
Sedangkan dua kolega Komang Ayu, Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani tidak mengalami perubahan posisi, masing-masing tetap bertahan di urutan kedelapan serta ke-33.
Sementara itu pebulu tangkis Amerika Serikat Beiwen Zhang berhasil naik ke posisi 10, dua peringkat lebih baik dari sebelumnya. Ini berkat kesuksesannya menjuarai Australian Open pada akhir pekan lalu.
Di sektor ganda putri, wakil Indonesia tidak mengalami peningkatan maupun penurunan posisi. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tetap ada di urutan ke-12 dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi di ranking 18.
Dari ganda campuran, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati belum beranjak dari peringkat ke-13. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari naik ke urutan 15, tetapi Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja turun satu strip ke posisi 19.
Ranking BWF selengkapnya bisa dilihat melalui tautan ini.