- Ikon MotoGP, Valentino Rossi, telah pensiun pada pengujung musim kompetisi 2021.
- Sahabat Valentino Rossi, Uccio Salucci, pun menyebut ada satu pembalap yang berpotensi mengikuti jejak The Doctor.
- Pembalap penerus Valentino Rossi yang dimaksud oleh Uccio Salucci adalah Marco Bezzecchi.
SKOR.id - MotoGP tengah berjuang menaikkan kembali pamornya setelah Valentino Rossi gantung helm.
Juara dunia sembilan kali itu telah memutuskan pensiun pada pengujung MotoGP 2021 yang menandai akhir sebuah era dalam sejarah ajang balap motor paling bergengsi tersebut.
Setelah Valentino Rossi pergi, MotoGP seakan kehilangan sosok berkharisma. Apalagi Marc Marquez yang digadang-gadang jadi penerus justru sering absen akibat cedera.
Namun, Uccio Salucci yang merupakan sahabat Valentino Rossi mengaku tak khawatir. Menurutnya, ada satu pembalap yang berpotensi mengikuti jejak The Doctor.
Pembalap yang dimaksud adalah rider Mooney VR46 Racing Team sekaligus murid Akademi Balap VR46, Marco Bezzecchi.
"Dia adalah sosok yang berkarakter. Semua orang di tim bakal setuju dengan itu," ujar Salucci yang kini berperan sebagai direktur Mooney VR46 Racing Team.
"Bez (sapaan Bezzecchi) adalah orang hebat. Dia jelas punya kepribadian tetapi ini semua tergantung pada hasil."
"Dia punya talenta murni, insting, dan selalu mengatakan apa yang terjadi. Itulah mengapa saya merasa dia punya potensi untuk menjadi ikon di luar lintasan," tuturnya.
Salucci bahkan mengaku tak menyangka Bezzecchi mampu tampil sedemikian bagus di MotoGP 2022 dan sempat jadi runner up GP Belanda.
Keberhasilan Bezzecchi meraih satu pole position dan satu kali finis runner up membuatnya menyabet gelar Rookie of the Year musim lalu.
"Saya sebenarnya berharap kalau dia akan sangat kuat tetapi tidak sekuat itu (penampilan di MotoGP 2022)," kata Salucci.
"Bez berhasil meraih satu podium dan satu pole position. Dia sangat kuat. Saya sampai terkejut meski saya sudah mengharapkan itu terjadi."
Berita MotoGP lainnya:
Francesco Bagnaia: Valentino Rossi dan Marc Marquez adalah Pengubah Wajah MotoGP
Bos Mooney VR46 Racing Team Ungkap Alasan Gunakan Motor Lawas di MotoGP 2023
Lancarkan Psywar, Enea Bastianini Sebut Marc Marquez Bukan Lagi Acuan di MotoGP