- Nandita Ayu Salsabila dinobatkan sebagai MVP kategori putri Proliga 2022 pada Sabtu (26/3/2022).
- Atlet Bandung bjb Tandamata tersebut berterima kasih kepada semua pihak yang terus mendukungnya.
- Nandita Ayu Salsabila tak lupa mengucapkan terima kasih kepada para penggemar.
SKOR.id - Nandita Ayu Salsabila tak dapat menutupi rasa bangga dan bahagia setelah dinobatkan sebagai Most Valuable Player (MVP) atau Pemain Terbaik Proliga 2022.
Pada final yang digelar Sabtu (26/3/2022), Nandita turut mengantar Bandung bjb Tandamata menang 3-1 (25-17, 25-19, 22-25, 25-18) atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Tidak hanya membawa timnya juara, ibu satu anak tersebut juga pulang dengan gelar MVP Proliga 2022.
Melalui Instagram pribadinya, Nandita Ayu Salsabila mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terus mendukungnya selama ini.
"Alhamdulillah ya Allah, nikmat-Mu sungguh luar biasa," ucap istri dari pevoli Aji Maulana ini dengan menempelkan berbagai jenis emoji.
"Mendapat gelar ini pun bukan hal yang mudah. Tanpa kakak-kakak dan teman-teman aku di Bandung bjb Tandamata, aku enggak akan bisa menjadi seperti ini. Dan pastinya doa orang-orang tersayang untuk aku."
"Terima kasih Proliga 2022 dan terima kasih Bandung bjb Tandamata. Cinta kalian semua enggak? Ya iyalah, ya kali enggak."
View this post on Instagram
Kemenangan bersama bjb Tandamata juga menjadikan pemain yang berposisi sebagai outside hitter tersebut juga mencatatkan satu rekor tambahan.
Bersama dengan rekan setimnya, Wilda Siti Nurfadhilah, Nandita Ayu Salsabila tercatat sebagai pevoli pertama Indonesia yang mampu menjuarai Proliga dengan tiga tim berbeda.
Nandita tercatat menjadi pemain kunci dalam keberhasilan Popsivo memenangi Proliga 2012 dan 2013.
Kemudian, penggemar boyband BTS tersebut juga menjadi salah satu pilar Pertamina ketika menjuarai Proliga 2018.
Sementara itu, Wilda adalah pemain inti dalam kemenangan Jakarta Elektrik PLN pada Proliga 2016 dan 2017.
Ia juga menjadi bagian penting dari Jakarta Popsivo Polwan ketika menjuarai Proliga 2019.
Berita Proliga Lainnya:
Sukses Juara Proliga 2022, Yolla Yuliana Semangati Vincent Kosasih yang Masih Berjuang di IBL 2022
Bandung bjb Tandamata Borong Penghargaan Individu Proliga 2022, Nandita Ayu Salsabila Sabet MVP