- Delapan penghargaan individu untuk kategori putra Proliga 2022 diberikan dalam closing ceremony yang berlangsung Minggu (27/3/2022).
- Doni Haryono (Bogor LavAni) meraih penghargaan pemain terbaik alias MVP kategori putra Proliga 2022.
- Secara total, Bogor LavAni memenangi lima dari delapan penghargaan individu kategori putra Proliga 2022 yang tersedia.
SKOR.id - Rangkaian kompetisi Proliga 2022 yang berlangsung di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor resmi berakhir pada Minggu (27/3/2022).
Setelah Bandung bjb Tandamata sukses menjuarai kategori putri pada Sabtu (26/3/2022), sehari kemudian giliran Bogor LavAni yang berhasil menyabet predikat kampiun.
Bogor LavAni jadi juara kategori putra usai mengalahkan Surabaya Bhayangkara Samator dalam laga final yang berlangsung alot selama lima set.
Usai laga tuntas, closing ceremony pun dihelat. Sebelum pemberian hadiah kepada tim peringkat empat hingga juara, penghargaan individu terlebih dahulu dibagikan.
Tercatat ada delapan penghargaan individu yang diberikan untuk kategori putra di mana Bogor LavAni sukses merebut lima di antaranya.
Bahkan, gelar pemain terbaik alias MVP kategori putra juga berhasil diamankan oleh sang juara Proliga 2022 lewat Doni Haryono.
Doni Haryono pun berhak atas trofi dan hadiah uang sebesar Rp10 juta alias dua kali lipat dibanding yang diraih tujuh pemenang nominasi lainnya.
Sementara itu, predikat pelatih terbaik kategori putra Proliga 2022 juga berhasil disabet oleh Bogor LavAni lewat Jiang Jie.
Menurut kabar yang beredar, juru taktik asal Cina itu bakal jadi kepala pelatih timnas voli putra Indonesia untuk SEA Games 2021 yang akan digelar Mei 2022 di Vietnam.
Sementara itu, tiga gelar individu lainnya dibagi rata untuk perwakilan dari Jakarta Pertamina Pertamax, Surabaya Bhayangkara Samator, dan Jakarta BNI 46.
Berikut daftar lengkap peraih penghargaan individu kategori putra Proliga 2022:
- Best Server: Farhan Halim (Jakarta Pertamina Pertamax)
- Best Libero: Irpan (Bogor LavAni)
- Best Setter: Nizar Zulfikar (Surabaya Bhayangkara Samator)
- Best Spiker: Jorge Gonzales Garcia (Bogor LavAni)
- Best Blocker: Camejo Durruthy Osmany (Jakarta BNI 46)
- Top Scorer: Leandro Martins Da Silva (Bogor LavAni)
- Pelatih Terbaik: Jiang Jie (Bogor LavAni)
- Pemain Terbaik/MVP: Doni Haryono (Bogor LavAni)
Berita Proliga 2022 Lainnya:
Hasil Final Proliga 2022: Bogor LavAni Juara usai Menangi Duel Alot 5 Set
Parade Foto: Bandung Bank bjb Tandamata Juara Proliga 2022