- Tunggal putra terbaik Malaysia, Lee Zii Jia, tengah menyusun target menyambut kembali tur bulu tangkis internasional pada Januari 2021.
- Meningkatkan peringkat dunia adalah ambisi pertama yang ingin dicapai Lee Zii Jia pada Tur Asia di Thailand.
- Peringkat tinggi akan mempermudah jalan Lee Zii Jia untuk tampil di Olimpiade Tokyo pada Juli 2021.
SKOR.id - Pebulu tangkis Malaysia, Lee Zii Jia, makin antusias menyambut kembalinya turnamen internasional pada Januari 2021.
Thailand akan menjadi tuan rumah tiga ajang bulu tangkis prestius sepanjang Januari 2021.
Rangkaian turnamen dibuka dengan Thailand Open I (12-17 Januari), dilanjuit Thailand Open II (19-24 Januari), dan ditutup dengan BWF World Tour Finals 2020 (27-31 Januari).
Lee Zii Jia pun mengaku sudah sangat menantikan momen pertemuan kembali dengan para rival setelah kompetisi tertunda sekian lama karena Covid-19.
Dalam wawancara dengan The Star, tunggal putra nomor 10 dunia tersebut berambisi meningkatkan peringkat dunia dengan meraih hasil apik dari tur Asia.
"Target saya adalah melakukan yang terbaik di setiap turnamen tepat setelah musim depan resmi dimulai," kata Lee.
"Tidak ada lagi cara lain jika saya bertekad untuk memperbaiki peringkat dunia milik saya."
Menurutnya, peningkatan peringkat dunia akan mempermudah langkahnya untuk terbang ke Tokyo, Jepang demi mengikuti Olimpiade pada tahun depan.
"Saya ingin menutup turnamen dengan hasil sebaik mungkin sehingga saya bisa terbang ke Tokyo sebagai salah satu pemain unggulan."
"Dengan begitu, maka saya akan lebih terbantu dalam proses drawing pada Olimpiade nanti," pemain 22 tahun itu melanjutkan.
Dengan peringkat saat ini, peluang Lee untuk tampil di Olimpiade Tokyo sebagai pemain unggulan sebenarnya cukup besar.
Berkaca dari Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro, Brasil, tunggal putra yang diundang tampil mencapai 41 atlet dengan 13 orang di antaranya masuk daftar unggulan.
Akan tetapi, untuk memastikan slot Olimpiade, Lee harus lolos periode kualifikasi yang akan dibuka kembali mulai Maret 2021.
Sementara itu, Olimpiade Tokyo akan digelar musim panas tahun depan dengan cabor bulu tangkis dipertandingkan pada 24 Juli hingga 2 Agustus 2021.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cedera Serius, 2 Pebulu Tangkis Ini Terpaksa Absen dari Tur Asia 2021 https://t.co/fwP4i4h4vY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 27, 2020
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Cedera Serius, 2 Pebulu Tangkis Ini Terpaksa Absen dari Tur Asia 2021
Tai Tzu Ying Tampil Lagi dalam Thailand Open Setelah Absen 1 Dekade